Hajar Tim-tim Papan Atas, Atalanta Belum Pikirkan Scudetto

"Serie A musim ini sangat seru dan menghibur..."

Berita | 05 December 2021, 12:43
Hajar Tim-tim Papan Atas, Atalanta Belum Pikirkan Scudetto

Libero.id - Laga seru terjadi dalam lanjutan pekan ke-12 Serie A Italia antara Atalanta melawan Napoli, laga yang digelar pada Minggu (5/12/2021) dini hari WIB di
Stadion Diego Armando Maradona itu berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.

Pesta gol itu dimulai ketika Atalanta   mencetak gol lewat Roman Malinovskyi pada menit ke-7, tuan rumah sempat membalas dan berbalik unggul 2-1, lewat gol dari Piotr Zielinski (40') dan juga Dries Mertens (47'). Dua gol itu sekaligus jadi dua gol terakhir bagi Napoli.

Karena dua gol berikutnya jadi milik Atalanta, dimana itu dicetak oleh Merih Demiral (66') dan Remo Freuler (71'). 

Hasil itu membawa Atalanta ke posisi 4 klasmen sementara. Dengan AC Milan sekarang memimpin dengan 38 poin, diikuti oleh Inter dengan 37, Napoli 36 dan Atalanta 34.

Atalanta adalah salah satu penantang serius dalam perburuan Scudetto musim ini. Menggeser tradisi yang biasa ditempuh oleh Juventus, AS Roma, Lazio.
Tim asuhan kerap mengejutkan dengan menjungkalkan perlawanan klub-klub besar Serie A yang sudah mapan.

Dalam pada itu, gelandang Atalanta yang juga jadi pahlawan kemenangan, Ruslan Malinovskyi memuji cara rekan-rekannya yang punya slogan 'selalu bermain untuk menang', namun ketika ditanya soal persaingan meraih Scudetto, ia menegaskan Scudetto masih bukan ranah yang mereka pikirkan.
 
“Tidak, kami tidak membicarakan Scudetto di ruang ganti. Kami hanya fokus pada pertandingan berikutnya dan tahu selalu sulit untuk mendapatkan poin di Napoli, apalagi menang," tuturnya.

Ini adalah kemenangan kelima berturut-turut Atalanta di Serie A, dan mereka belum terkalahkan dalam 10 laga terakhir, sekaligus kekalahan kandang pertama bagi Napoli musim ini.

"Kami bermain bagus sepanjang pertandingan dan kami tidak pernah menyerah. Kami tahu lebih dari 90 menit, kami bisa menang. Itu adalah kemenangan yang penting." kata Malinovskyi kepada Sky Sport Italia.

Diluar Serie A Atalanta juga masih bisa melaju ke babak 16 besar Liga Champions, namun untuk itu mereka harus mengalahkan Villarreal pada Rabu mendatang.

“Kami memiliki empat hari untuk mempersiapkan dan memulihkan diri, kami bermain di kandang sendiri dan lebih baik bermain untuk satu hasil daripada dua. Semuanya ada di tangan kami, kami harus bersiap untuk pertandingan ini dan mengendalikan takdir kami.”

Tim asuhan Gian Piero Gasperini menjadi ancaman serius bagi klub-klub besar di Serie A musim ini dan apa-apa yang mereka tunjukkan di atas lapangan juga sangat menghibur.

“Saya sangat menyukai cara Atalanta bermain, mentalitas dan energi tim ini. Kami memiliki tim yang kuat, setidaknya ada 20 pemain yang bisa masuk dan membuat perbedaan." pungkas
Ruslan.

Simak cuplikan pertandingan Atalanta melawan Napoli yang seru, dibawah ini:

(gigih imanadi darma/mag)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network