Cerita Ketum PSSI, Izin ke AFF untuk Masuk Ruang Ganti guna Motivasi Timnas Indonesia

"Bakal diizinin ga ya? Cek aturannya..."

Berita | 28 December 2021, 11:40
Cerita Ketum PSSI, Izin ke AFF untuk Masuk Ruang Ganti guna Motivasi Timnas Indonesia

Libero.id - Timnas Indonesia akan memainkan laga final di Piala AFF untuk yang keenam kalinya. Dimana pada edisi yang lalu lalu, skuad Garuda belum sekalipun menang dan menjuarai Piala AFF. Tapi di edisi 2020 ini peluang tim besutan Shin Tae-yong untuk mencatatkan sejarah dengan tinta emas sangat terbuka.

Skuad Garuda akan kembali menghadapi Thailand dalam pertandingan yang berlangsung dua leg pada Rabu (28/12) dan juga Sabtu (1/1) mendatang.  

Segala dukungan datang dari berbagai pihak dan dalam wujud yang juga bermacam-macam untuk keberhasilan Evan Dimas dan rekan-rekan. Termasuk juga tentu dari Ketua Umum PSSI, M. Iriawan, yang memastikan diri bakal berangkat ke Singapura untuk menyaksikan langsung perjuangan skuad Garuda. 

Tidak hanya hadir ditempat, pria yang berlatar belakang kepolisian itu juga menyatakan keinginannya untuk bisa masuk ke ruang ganti timnas Indonesia guna memberikan suntikan motivasi secara langsung. Bukan lewat video call seperti yang ia sering lakukan selama Piala AFF 2020 dihelat.


"Saya akan ke sana [Singapura] tanggal 31 Desember. Saya usahakan bisa turun ke tempat ganti pakaian [ruang ganti], saya lagi izin ke AFF [Federasi Sepak Bola Asia Tenggara]," ujar Iriawan saat video call dengan pemain timnas Indonesia dalam video yang diunggah lewat kanal YouTube pribadinya.

Iriawan juga tak bosan-bosannya berpesan agar skuad Garuda bermain apik. "Main bagus semua, ya, latihan yang bagus. Jangan terlalu banyak pelanggaran di pertahanan kita, bahaya itu," lanjutnya. 


Menyangkut keinginan Iriawan diatas, pada dasarnya dalam sebuah pertandingan, hanya pemain dan ofisial tim yang resmi terdaftar yang bisa diizinkan masuk ke ruang ganti, hal ini dimaksudkan untuk mengindari kejadian yang tidak-tidak.

Artinya, pihak di luar ketentuan dilarang menginjakkan kakinya di area tersebut. Termasuk sekalipun ketua federasi sepakbola sebuah negara. Namun masih belum pasti benar apakah Iriawan diizinkan oleh pihak AFF atau sebaliknya.


Terlepas dari hal itu, timnas Indonesia melaju ke final usai mengalahkan Singapura dengan agregat 5-3 dalam dua leg. Dimana Evan Dimas dan rekan-rekan menahan imbang 1-1 Singapura di leg pertama dan menang 4-2 di pertemuan leg kedua. 

Sementara Thailand menang dengan skor 2-0 atas Vietnam. Dimana dua gol itu dicetak saat leg pertama, sedangkan leg kedua bermain imbang tanpa gol.

Kita doakan semoga timnas Indonesia bisa juara Piala AFF 2020.

(gigih imanadi darma/mag)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network