Shin Tae-yong Dorong Pemain Indonesia Main di Korsel: Saya Akan Bantu

"Sejauh ini baru Asnawi Mangkualam..."

Biografi | 07 January 2022, 19:36
Shin Tae-yong Dorong Pemain Indonesia Main di Korsel: Saya Akan Bantu

Libero.id - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap membantu para pemain Indonesia untuk bisa berkiprah di luar negeri, terutama di Liga Korea Selatan. Sebagaimana yang kita ketahui,  untuk saat ini baru ada satu pemain asal Indonesia yang berkompetisi di negeri asal Shin Tae-yong, ya, ia adalah Asnawi Mangkualam.

Pelatih berusia 51 tahun itu secara terbuka mengatakan bersedia membantu pemain Indonesia untuk menjembatani ke klub-klub Korea Selatan.

Bahkan Shin  tak tutup mata bahwa sejumlah pemain yang merupakan bagian dari Skuad Garuda di Piala AFF 2020 yang lewat, memang pantas mendapatkan kesempatan untuk bermain di Korea Selatan.

"Memang ada klub Korea yang tertarik dengan pemain Indonesia, jadi memang saya bisa bantu dari belakang agar pemain-pemain Indonesia bisa main di Korea," kata Shin dalam konferensi pers lepas menjalani karantina di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (6/1).

Ada beberapa pemain timnas Indonesia yang tampil memukau di ajang dua tahunan paling bergengsi se-Asia Tenggara itu. Sebut saja  Pratama Arhan, Ricky Kambuaya, dan juga Alfeandra Dewangga.

Ketiga nama ini memang santer dikabarkan diminati oleh klub-klub luar negeri yang ikut memantau gelaran Piala AFF 2020.

Pratama Arhan misalyna, kuat dirumorkan masuk dalam radar salah satu klub  elit kasta kedua Korea Selatan, Daejeon Hana Citizen, yang juga merupakan saingan Ansan Greeners, klub Asnawi Mangkualam di K-League 2.


Namun Shin juga menegaskan, apa yang ia bisa bantu hanya terbatas, karena yang terpenting faktor keinginan kuat pemain itu sendiri dan juga peran agen.

"Namun, langkah selanjutnya menjadi tugas agen dan pemain. Mereka harus bisa mengerjakan hal administrasi dengan baik," tambahnya.

Terlepas dari itu, kini Shin Tae-yong kini tengah bersiap memimpin skuad Garuda muda  dalam gelaran Piala AFF U-23 2022 yang akan berlangsung di Kamboja dalam waktu dekat, yakni 14 hingga 26 Februari mendatang.

Indonesia berstatus sebagai juara bertahan, tergabung dalam Grup B bersama dengan Malaysia, Myanmar, dan Laos.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network