Kembali ke Sabah FC, Saddil Sudah Tidak Sabar Merumput

"Sudah fit 100% dan siap kembali merumput"

Biografi | 15 January 2022, 20:53
Kembali ke Sabah FC, Saddil Sudah Tidak Sabar Merumput

Libero.id - Sempat diisukan akan hengkang ke Eropa, Saddil Ramdani kini siap kembali merumput bersama Sabah FC.

Sebelumnya, agen Saddil Ramdani, Alexander Talpes, menyebut bahwa Sabah FC meminta uang transfer untuk melepas pemainnya itu ke klub Eropa.

Talpes menjelaskan bahwa uang yang diminta Sabah FC itu sebesar 300 ribu Euro atau sekitar Rp4,9 miliar.

Kub asal Serbia, FK Novi Pazar, tertarik untuk mendatangkan Saddil Ramdani dari Sabah FC. FK Novi Pazar mengirimkan email ke Sabah FC untuk melepas Saddil Ramdani secara gratis.

Namun permintaan itu ditolak mentah-mentah karena Sabah FC menginginkan adanya biaya transfer untuk melepas pesepakbola asal Indonesia tersebut.

Alexander Talpes mengatakan pihak Sabah FC yang meminta adanya uang transfer itu adalah Marzuki.

"Pak Marzuki dari Sabah FC meminta ke FK Senica uang transfer sebesar 300 ribu euro," ujar Taples seperti dilansir dari BolaSport.

Talpes mendapatkan informasi itu secara primer dari FK Novi Pazar.

"Tadi pihak FK Novi Pazar hubungi saya dan mempertanyakan itu benar atau tidak," ujar Talpes.

"FK Novi Pazar tidak mau bayar. Karena perjanjian tidak seperti itu."

Siap Merumput Kembali

Dalam unggahan akun resmi Instagram Sabah FC, @officialsabahfc, Saddil yang sempat merumput bersama Persela Lamongan selama 2 tahun, berujar bahwa ia sudah tidak sabar lagi ingin bermain bersama The Rhinos.

"Sangat fresh ya sangat fresh, terutama bisa jumpa keluarga, ibu, adik, dan bisa tahun baru disana juga, ya intinya saya sangat senang dan tidak sabar lagi untuk merumput" ujar pemain dengan 7 caps bersama Skuad Garuda tersebut.

The Rhinos akan memulai laga Malaysia Super League dengan menghadapi Negri Sembilan FC pada 5 Maret 2022.

"Ya pertama-tama Saddil ingin berterimakasih karena bisa kembali merumput dan harapannya saya bersama teman-teman Sabah FC ingin memberikan yang terbaik dan tidak mengecewakan seluruh masyarakat Sabah" ujar Saddil.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network