Newcastle Dapatkan Pemain Timnas Inggris dari Spurs

"Mereka baru saja mendatangkan Nabil Bentaleb dan Valentino Lazaro"

Berita | 31 January 2020, 05:57
Newcastle Dapatkan Pemain Timnas Inggris dari Spurs

Libero.id - Kepergian Christian Eriksen ke Inter Milan disusul juga oleh rekan setimnya, yakni Danny Rose yang merapat ke Newcastle United dengan status pemain pinjaman. Pemain berusia 29 tahun tersebut akan dipinjamkan sampai akhir musim nanti.

Danny Rose adalah pembelian ketiga Steve Bruce di bursa transfer Januari ini setelah sebelumnya mendatangkan Nabil Bentaleb dari Schalke 04 dan Valentino Lazaro dari Inter Milan.

Pemain yang memiliki 29 caps bersama The Three Lions ini sudah bersama Tottenham Hotspur selama 13 tahun. Di Newcastle nanti Danny Rose akan mengenakan nomor punggung 28 dan kemungkinan akan menjalani debut pertamanya bersama The Magpies ketika menjamu Norwich City di St James’ Park pada Sabtu esok (01/02/20).

Pria yang juga menjadi bagian dari skuat Piala Eropa 2016 dan Piala Dunia 2018 ini menyampaikan rasa puas bisa bergabung bersama The Magpies.

Dalam wawancaranya dengan NUFC TV, Rose mengatakan bahwa merupakan kehormatan besar berada di sini. “Saya sangat bersyukur bahwa manajer telah membawa saya dan saya ingin membalasnya dengan segala cara yang saya bisa segera setelah saya bermain,” ungkapnya.

Alasan Steve Bruce mendatangkan Danny Rose juga karena kebutuhan posisi bek kiri yang menurutnya masih belum bagus untuk kedalaman skuat.

“Sudah jelas bahwa kami membutuhkan bantuan di posisi bek kiri, jadi kami benar-benar senang mendapatkan pemain sekaliber Danny,” ungkapnya.

Tetapi dalam transfer tersebut, Newcastle United kemungkinan tidak bisa mempermanenkan pemain jebolan Leeds United tersebut karena dalam tanda tangan kontrak pemain tidak ada opsi permanen.

Menarik untuk melihat debut pertama Danny rose bersama The Magpies.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network