6 Pemain Disebut Cristiano Ronaldo Calon Penggantinya Di Masa Depan

"Tidak ada pemain Italia dan Portugal dalam daftar itu."

Feature | 30 April 2020, 08:17
6 Pemain Disebut Cristiano Ronaldo Calon Penggantinya Di Masa Depan

Libero.id - Siapa yang tidak kenal dengan Cristiano Ronaldo? Mega bintang asal Portugal tersebut merupakan representasi dari pesepakbola yang sukses dan tajir. Tidak hanya tampan dan jago bermain sepak bola, prestasinya bersama klub bahkan secara individu sudah tak terhitung lagi.

Namun pemain dengan gelar 5 Ballon d’O r ini sudah memasuki umur yang sudah tidak muda lagi sebagai pesepakbola, yakni 35 tahun. 2 atau 3 tahun ke depan, para penikmat sepak bola tidak akan bisa melihatnya bermain lagi,sehingga muncul berbagai spekulasi siapakah pemain yang pantas mengisi peran pemain dengan nomor 7 itu?

Dalam wawancaranya bersama surat kabar asal Inggris, The Daily Mail, Ronaldo mengungkapan setidaknya ada enam pemain yang ia kira bisa menggantikannya di masa depan,

"Pertanyaan yang sangat bagus. Saya melihat beberapa dengan potensi besar: Asensio, Mbappe, Neymar, Dembele, Hazard, Rashford, dan beberapa lainnya. Pada generasi berikutnya setidaknya ada 10 pemain dengan potensi yang sangat, sangat besar," ujar Ronaldo kepada The Daily Mail.

Dimulai dari Marco Asensio. Pemain asal Spanyol yang kini berusia 24 tahun itu semakin menunjukan bahwa dirinya adalah pemain penting untuk El Real dan Spanyol. Asensio adalah bagian integral penting ketika menghantar Madrid menjuarai Liga Champions musim 2017/2018. Walaupun sering debekap cedera, termasuk musim ini, Asesnsio harus menepi hingga Mei karena cedera ligamen yan ia alami. Tetapi Zidane tidak pernah meragukan kapasitas pemain dengan 24 caps bersama timnas Matador ini.

Di Prancis, anak muda bernama Kylian Mbappe adalah pemain yang menjanjikan. Di umurnya yang baru berusia 21 tahun, Mbappe telah membukukan 130 gol diseluruh kompetisi baik bersama klub maupun timnas Ayam Jantan. Musim lalu, Mbappe berada di posisi keempat dalam pemilihan Baloon d’Or, para pengamat sepak bola memperkirakan pemain PSG ini akan menjadi pemain yang bisa mengisi posisi mega bintang, Ronaldo. Bersama  Les Bleus, dirinya telah merasakan gelar Piala Dunia diumurnya yang masih sangat muda, sesuatu yang belum pernah dicapai oleh Ronaldo.

Rekan setim Mbappe di Parc des Princes, Neymar da Silva Santos Junior, menjadi pemain termahal di dunia pada tahun 2017 dan merupakan kandidat nomor satu untuk menggantikan Ronaldo dan Lionel Messi sebagai yang terbaik di dunia. Kualitasnya di lapangan sudah tidak diragukan lagi, bahkan mantan pemain Santos ini sudah sering bertemu dengan kedua mega bintang tersebut. Neymar bisa dikatakan sebagai pemain ketiga setelah CR 7 dan La Pulga.

Dengan nomor punggung 11, Ousmane Dembele memang disiapkan oleh Blaugrana untuk mengisi kekosongan posisi Neymar di Camp Nou. Namun, saat ini Dembele masih harus berjuang diruang perawatan.

Selain 3 nama dari La Liga Spanyol, mantan pemain Manchester United ini mengangkat nama Eden Hazard dan Marcus Rashford sebagai kandidat penerusnya. Hazard sendiri musim ini sudah berseragam Real Madrid dengan harapan mampu mengisi penyerang sayap di Santiago Bernabeu yang ditinggal Ronaldo, namun senasib dengan Dembele, ia masih harus berjuang melawan cedera yang dialaminya. Di tempat lain, Rashford sebagai junior Ronaldo di United masih harus untuk menunjukan kualitiasnya di lapangan hijau.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network