Momen Laga Ekstrim Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Suhu -19 Derajat Celcius

"Ini terjadi saat Amerika Serikat menjamu Honduras. Super dingin!"

Viral | 03 February 2022, 19:23
Momen Laga Ekstrim Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Suhu -19 Derajat Celcius

Libero.id - Momen tidak biasa tercipta saat Amerika Serikat (AS) menghadapi Honduras pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONCACAF di Allianz Field, Saint Paul, Minnesota, Kamis (3/2/2022) pagi WIB. Duel berlangsung dalam cuaca ektrim minus 19 derajat Celcius.

Dalam pertandingan sepakbola, cuaca menjadi salah satu faktor penting. Jika terjadi cuaca ekstrim, baik super dingin maupun sangat panas, maka itu bisa berdampak pada para pemain. Terlebih saat musim dingin dengan suhu yang bisa turun drastis atau musim panas yang tinggi. Contohnya, AS melawan Honduras. 

Meski dalam kondisi cuaca yang tidak mendukung, para pemain tetap diberikan izin bermain. Selama pertandingan, para pemain mengenakan atribut yang tidak biasa ada di sepakbola. Sebut saja tutup kepala, sarung tangan, celana panjang, penutup mulut, penutup telinga, hingga penutup wajah.

Para pendukung yang menonton langsung pertandingan di stadion juga menggunakan atribut musim dingin lengkap. Mayoritas menggunakan pakaian tebal berlapi-lapis, sarung tangan, tutup kepala, hingga menenteng minuman-minuman hangat seperti kopi atau teh.

Justin Borrell, salah satu petugas pengelola Allianz Field, mengungkapkan bahwa meski cuaca dingin, lapangan tidak tergenang salju. Pasalnya, di bawah rumput ditanam pipa pemanas yang melintang. Sistem seperti itu umum digunakan klub-klub di Eropa, yang akan dinyalakan saat musim dingin.

Dan, teknologi itu membuat pemain tetap nyaman. "Suhu (rumput) berkisar 50-60 derajat Fahrenheid (10-16 derajat Celcius). Jadi kaki para pemain akan terasa lebih hangat daripada bagian tubuh lainnya," kata Borrell, dilansir CBS Minnesota.

Dalam kondisi seperti itu, pertandingan berjalan dengan lancar dan berbuah manis bagi Negeri Paman Sam. AS memimpin 2-0 di babak pertama berkat gol Weston McKennie dan Walker Zimmerman sebelum gol Christian Pulisic dibabak kedua untuk memastikan kemenangan 3-0 AS.

Hasil yang cukup bagus karena AS datang ke pertandingan dengan posisi kedua di klasemen sementara Zona CONCACAF.

Tapi, berkat kemenangan atas Honduras, AS mengejar ketertinggalan poin dari Kanada yang berada di puncak klasemen. Ini sekaligus akan membuat Negeri Paman Sam semakin mudah melaju melewati babak kualifikasi untuk lolos ke Piala Dunia 2022, November-Desember mendatang.

(atmaja wijaya/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network