Momen Gol Penalti Neymar dan Coutinho, Bawa Brasil Menang Telak Lawan Peru

"Makin kokoh di puncak klasemen. Siap untuk Piala Dunia 2022."

Berita | 25 March 2022, 16:34
Momen Gol Penalti Neymar dan Coutinho, Bawa Brasil Menang Telak Lawan Peru

Libero.id - Timnas Brasil kembali merengkuh tiga poin saat melakoni matchday ke-17 Pra-Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL. Bermain di hadapan publik sendiri di Stadion Maracana, pada Jumat (25/3) dini hari WIB, Peru yang datang sebagai tim tamu dilumat habis dengan skor 4-0, 

Berkat kemenangan ini, Selecao makin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 42 poin.

Sementara itu, kekalahan ini bagi Chile makin menegaskan nasib malang mereka yang gagal melenggang ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar, November mendatang. Chile berada di urutan ke- 7 dengan koleksi 19 poin.

Dalam laga ini separuh gol dari Brasil dicetak lewat eksekusi penalti. Brasil yang tampil menyerang sejak menit awal baru bisa mencetak gol sekitar menit ke-42, bermula dari insiden di kotak penalti Chile saat Neymar dijatuhkan oleh Isla dan wasit pun langsung menunjuk titik putih.

Neymar jugalah yang maju sebagai eksekutor dan bintang Paris Saint-Germain itu sukses menuntaskan tugasnya. Tak lama kemudian, pada injury time babak pertama, Brasil kembali mencetak gol untuk menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Vinicius Jr yang memperdaya Claudio Bravo lewat sepakan kaki kirinya.

Pada awal babak kedua, Chile sempat memperkecil kedudukan melalui Arturo Vidal. Sayang, gol itu dianulir oleh wasit setelah melihat Video Assistant Referee (VAR) dan menyatakan offside.

Setelah itu gol ketiga Brasil kembali tercipta lewat eksekusi tendangan penalti.
Pada menit ke-69,  Antony mendapat terjangan kaki dari Claudio Bravo dan wasit tak ragu menunjuk titik putih.
Giliran pemain pengganti, Philippe Coutinho yang jadi eksekutor penggawa Aston Villa itu membuat Brasil semakin menjauh.

Brasil kembali menambah satu gol pelengkap di menit 90+1. Kembali lewat pemain pengganti,  dan gol itu dicetak oleh Richarlison. Skor akhir 4-0 untuk kemenangan besar Brasil.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network