Setelah Menjadi Aktor Kemenangan Atas Leicester, Guimaraes: Saya Ingin Menjadi Legenda di Sini

"Komentar Guimaraes setelah jadi pahlawan kemenangan Newcastle"

Berita | 18 April 2022, 10:30
Setelah Menjadi Aktor Kemenangan Atas Leicester, Guimaraes: Saya Ingin Menjadi Legenda di Sini

Libero.id - Bruno Guimaraes menyatakan dia ingin menjadi Legenda Newcastle United setelah mencetak dua gol kemenangan melawan Leicester City pada hari Minggu.

Ademola Lookman membungkam pendukung tuan rumah di St James' Park dengan gol pembukanya di menit ke-19.  Itu berarti Lookman telah mencetak gol di masing-masing dari tiga penampilan terakhirnya di Liga Premier, setelah hanya mencetak dua gol dari 22 penampilan sebelumnya.

Namun, Guimaraes membuat gol pertamanya di kandang sendiri di Newcastle 11 menit kemudian, dengan pemeriksaan VAR yang mengarah pada pembatalan pelanggaran terhadap Kasper Schmeichel yang diberikan oleh wasit Jarred Gillett.

Joe Willock kemudian menciptakan ruang pada menit akhir bagi Guimaraes, yang memanfaatkan umpan silang yang dibelokkan untuk menyundul dan mengamankan tiga poin untuk tim Eddie Howe.

Gol kedua pemain internasional Brasil itu diciptkan di menit 94 menit 10 detik, merupakan rekor kemenangan terbaru Newcastle di Liga Premier.

Pemain berusia 24 tahun itu mencetak tiga gol Liga Premier dalam lima pertandingan liga terakhirnya setelah ia menjadi pemain Brasil kedua yang mencetak dua gol untuk klub di kompetisi tersebut, setelah Kenedy pada Maret 2018 saat melawan Southampton.

Setelah Newcastle unggul 12 poin dari zona degradasi, Guimaraes mengungkapkan harapan untuk mengukir namanya dalam sejarah untuk The Magpies.

"Perasaan yang luar biasa, permainan yang luar biasa," katanya kepada Sky Sports.

"Tim ini pantas mendapatkannya. Sungguh luar biasa hari ini, mencetak gol pertama saya, itu brilian."

"Itu selalu menjadi impian saya untuk bermain di Liga Premier. Suaranya luar biasa, saya ingin menjadi legenda di sini."

"Itu adalah gol pertama saya dengan kepala. Perasaan yang luar biasa. Saya tidak mengingatnya dengan baik, ketika saya melihat bola, saya tidak berpikir dua kali, terima kasih kepada Joe Willock, umpan silang yang luar biasa."

"Sangat penting bagi saya untuk mencetak gol pertama saya di St James' Park. Inilah rumah saya sekarang, saya ingin bermain 100 kali di sini."

Guimaraes juga memberikan pujian khusus untuk manajer Howe, yang telah mengubah nasib Newcastle sejak penunjukannya pada November.

"Eddie Howe sangat pintar, tim sangat menyukainya, dia sangat penting, dia pantas mendapatkannya," tambahnya.

Newcastle telah mengubah St James' Park menjadi semacam benteng, memenangkan lima pertandingan kandang terakhir mereka, dan mereka akan mengincar tiga poin lagi ketika mereka menjamu Crystal Palace pada hari Kamis (21/4/22).

(wigih pambudi/wp)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network