Piala Presiden 2022, Persik Kediri Sukses Menang Tipis Atas Persikabo

"Pemain debutan Persik Kediri menjadi pahlawan kemenangan tim..."

Berita | 12 June 2022, 18:52
Piala Presiden 2022, Persik Kediri Sukses Menang Tipis Atas Persikabo

Libero.id - Persik Kediri berhasil meraih kemenangan atas Persikabo 1973 pada fase grup turnamen pramusim Piala Presiden 2022. Dalam laga yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada Minggu (12/06/2022) malam WIB, Persik Kediri keluar sebagai pemenang berkat gol semata wayang Joanderson de Jesus Assis pada menit ke-48.

Jalannya Pertandingan

Sejak menit awal, anak asuh Javier Roca memang tampil lebih mengancam pada babak pertama. Mereka kerap melancarkan serangan dari sisi kiri dan kanan pertahanan Persikabo. Permainan mengancam yang ditampilkan Persik Kediri tak lepas dari pergerakan sejumlah pemain.

Mantan penggawa Persipura Jayapura, Yohanes Ferinando Pahabol, menjadi pemain yang paling mencolok dalam skema serangan tim berjuluk 'Laskar Jayabaya' tersebut. Bermodalkan kecepatan dan kelincahan yang ia miliki, Ferinando Pahabol kerap merepotkan pertahanan Persikabo. Dia beberapa kali menusuk dari sisi kanan pertahanan Persikabo sebelum melancarkan sepakan mendatar ke arah gawang kawalan Mochamad Diky Indriyana.

Meski begitu, peluang yang didapat oleh Ferinando Pahabol dkk tidak ada yang berbuah menjadi gol dan skor 0-0 mengakhiri babak pertama.

Seusai turun minum, pelatih dari kedua kubu melakukan pergantian pemain.

Djajang Nurdjaman memasukkan Roni Sugeng dan Agung Mulyadi. Sementara itu, Javier Roca selaku pelatih Persik memasukkan Rohit Chand dan Fitra Ridwan.

Masuknya Rohit Chand dan Fitra Ridwan menambah kekuatan di lini tengah Persik Kediri. Ketika babak kedua baru berjalan tiga menit, Persik Kediri berhasil membuka keunggulan lewat gol pemain asal Brasil, Joanderson de Jesus Assis.

Mantan pemain Cruzeiro tersebut berhasil membobol gawang Persikabo setelah memanfaatkan assist Renan Silva yang memenangi adu cepat dengan kiper Diky Indriyana.

Diky Indriyana yang keluar dari gawangnya terpaksa menyerobot umpan terobosoan yang tertuju kepada Renan Silva, namun rupanya Renan Silva mampu menjangkau dan mendekatkan bola ke depan gawang Persikabo dan bola liar langsung disambar oleh Joanderson.

Setelah kebobolan, Persikabo terus melancarkan sejumlah serangan namun tidak ada yang menjadi gol hingga peluit panjang dibunyikan oleh pemimpin pertandingan.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network