Apa Kabarnya Sekarang? Starting XI Pemenang Piala AFF U-19 2013

"Generasi emas ini gagal di level senior akibat pujian berlebih.."

Feature | 27 June 2022, 02:10
Apa Kabarnya Sekarang? Starting XI Pemenang Piala AFF U-19 2013

Libero.id - Untuk mengingatkan kepada pemain generasi 2022 agar kejadian serupa tidak terulang, berikut ini kabar terbaru starting XI final Piala AFF U-19 2013:

GK: Ravi Murdianto

Sebelum Nadeo Argawinata seperti sekarang, suporter sebenarnya berharap banyak pada Ravi Murdianto. Posturnya tinggi, tenang, refleks bagus, dan jago saat babak tos-tosan. Buktinya, berkat ketenangan Ravi Murdianto di final, Indonesia menang adu penalti 7-6 (0-0) atas Vietnam.

Sayang, harapan itu cepat menghilang. Ravi Murdianto tersingkir dari level atas kompetisi Indonesia setelah sempat menjadi kiper cadangan di beberapa tim Liga 1 seperti Mitra Kukar, Madura United, PS TIRA, Persikabo 1973, hingga Persela Lamongan. Dia juga sempat membela Perserang Serang dan PSCS Cilacap di Liga 2.

Kini, Ravi Murdianto bermain untuk Persikab Kabupaten Bandung di Liga 2 sambil bertugas sebagai anggota Polisi Militer TNI-AD.

RB: I Putu Gede Juni Antara

Di usia yang menginjak 27 tahun, I Putu Gede Juni Antara masih setia dengan Bhayangkara FC. Itu karena statusnya sebagai anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) berpangkat Brigadir Dua (Bripda). Bek kanan ini hanya punya 9 caps senior, dan itu sudah lama sekali.

CB: Sahrul Kurniawan

Saat turnamen junior itu digelar, Sahrul Kurniawan menjalin kemitraan yang solid dengan Hansamu Yama Pranata. Hanya saja, dirinya kemudian loyo di level senior. Sempat membela Bhayangkara FC, dirinya kemudian bermain di beberapa klub Liga 2 seperti PSS Sleman dan Persiba Balikpapan.

Kini, Sahrul Kurniawan sama sekali menghilang dari sepakbola profesional. Dia sepenuhnya fokus pada karier sebagai anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

CB: Hansamu Yama Pranata

Hansamu masih menjadi pemain nasional di level senior hingga Simon McMenemy. Setelah Shin Tae-yong datang, eks pemain Persebaya Surabaya itu tersingkir. Tapi, Hansamu masih eksis sebagai pemain Liga 1. Musim lalu, dia membela Bhayangkara FC. Sementara musim ini menyeberang ke Persija Jakarta.

LB: Muhammad Fatchurochman

Muhammad Fatchurochman masih aktif bermain sepakbola. Tapi, tidak ada panggilan timnas senior maupun Timnas U-23 yang pernah didapatkan. Kariernya hanya berkutat di Bhayangkara FC sejak bermarkas di Surabaya, Sidoarjo, Bekasi, Jakarta, Solo, hingga kembali ke Jakarta. 


(andri ananto/anda)

Selanjutnya

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network