Di mana Mereka? Starting XI Pramusim Perdana Pochettino di Tottenham

"Tinggal satu yang bertahan di Tottenham."

Feature | 18 July 2022, 16:51
Di mana Mereka? Starting XI Pramusim Perdana Pochettino di Tottenham

Libero.id - Sepanjang kariernya sebagai pelatih, Mauricio Pochettino pernah melatih Tottenham Hotspur selama lima tahun. Pelatih yang baru saja dipecat Paris Saint-Germain itu mulai debutnya di Tottenham pada 17 Juli 2014.

Pochettino langsung memimpin pertandingan persahabatan pertamanya dengan Tottenham. Mungkin waktu itu dia tidak membayangkan bisa membawa mereka ke final Liga Champions lima tahun kemudian. Bisa dibilang itu adalah sebuah prestasi bagi klub, meski harus menelan kekalahan 2-0 dari Liverpool.

Pertandingan pertama Pochettino berakhir dengan hasil imbang 3-3 dengan Seattle Sounders di CenturyLink Field, di mana tim Seattle yang menampilkan DeAndre Yedlin dalam laga itu kemudian ditarik untuk bergabung dengan Spurs.

Tapi, kami ingin melihat siapa saja Starting XI Pra-musim perdana Pochettino di Tottenham saat itu untuk mengetahui di mana mereka sekarang.

GK: Brad Friedel

Friedel sudah berusia 40 tahun ketika dia bergabung dengan Tottenham dari Aston Villa, tetapi dia masih bisa memberi Spurs empat tahun pelayanan terbaiknya.

Dia kemudian pensiun pada 2015. Sejak itu, Friedel belajar menjadi pelatih di mana dia mengelola tim U-19 AS dan kini menangani New England Revolution.

Namun, dia dipecat pada Mei 2019 setalah mendapat hasil 12 kemenangan, 21 seri, dan 13 kekalahan. Friedel belum memperlihatkan tanda-tanda bakatnya sebagai pelatih sepakbola.

RB: Kyle Naughton

Kyle Naughton adalah rekan Kyle Walker yang direkrut dari Sheffield United. Namun, Naughton menikmati kesuksesan berbeda dengan rekannya itu, bahkan dia hanya membuat 74 penampilan selama 4,5 musim sebelum bergabung dengan Swansea pada 2015. Hingga sekarang dia masih bermain di sana meski sudah berusia 33 tahun.

CB: Michael Dawson

Sebagai fans Tottenham, Dawson menghabiskan sembilan tahun di White Hart Lane sebelum pindah ke Hull City. Pada 2018, mantan pemain timnas Inggris itu kembali ke klub pertamanya, Nottingham Forest, di Championship. Dia akhirnya pensiun pada 2021 akibat cedera yang membuatnya absen sepanjang musim 2020/2021.

“Sangat membuat frustrasi karena saya tidak bisa mengucapkan selamat tinggal kepada para fans secara langsung,” katanya. “Saya berharap untuk segera kembali ke City Ground,” tambah Dawson.

CB: Zeki Fryers

Spurs mengalami banyak kesulitan untuk mengontrak Fryers. Mereka gagal menyepakati paket kompensasi dengan Manchester United untuk mengontrak bek muda itu pada musim panas 2012, dan terus bersabar menunggu saat dia bermain dengan Standard Liege, yang mampu mengontrak pemain tersebut dengan biaya minimal mengingat mereka bukan klub Inggris.

Namun, setelah menghabiskan enam bulan di Belgia, pemain timnas junior Inggris itu akhirnya bergabung dengan Tottenham. Itu membuat Sir Alex Ferguson menuduh klub telah melakukan "manipulasi terang-terangan" dari aturan.

Sejak kedatangannya, Fryers hanya membuat tujuh penampilan Liga Premier untuk Tottenham. Dia mengalami penurunan karier yang drastis sejak saat itu. Fryers kemudian bermain untuk Barnsley, Swindon, Stockport County, Welling United, dan dia menemukaan dirinya bermain untuk Macclesfield Town pada Mei 2022.

LB: Danny Rose

Setelah beberapa kali mencoba keluar dari klub, Rose akhirnya meninggalkan Spurs pada Januari 2020, meski hanya dipinjamkan ke Newcastle United. Namun, mantan pemain timnas Inggris itu harus menepi sepanjang musim setelah kepindahan permanennya gagal terwujud. Terakhir, dia bergabung dengan Watford pada 2021, tetapi hanya membuat sembilan penampilan karena terdegradasi dari Liga Premier.


(atmaja wijaya/yul)

Selanjutnya

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network