Drama Imbang di Wibawa Mukti, Persib Kecolongan di Pengujung Laga

"Berikut respons pelatih Bhayangkara FC."

Analisis | 24 July 2022, 22:19
Drama Imbang di Wibawa Mukti, Persib Kecolongan di Pengujung Laga

Libero.id - Bhayangkara FC dan Persib Bandung menjalani debut Liga 1 2022/2023 dengan bermain imbang, 2-2. Hasil itu cukup adil saat keduanya bertanding di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (24/7/2022) malam WIB.

Persib sebenarnya sempat tertinggal lebih dulu berkat gol legiun asing Bhayangkara, Youssef Ezzejjari pada menit ke-38. Namun, tim tamu dapat merespons dengan dua gol dari Rachmat Irianto (42) dan Frets Butuan (48).

Persib sebenarnya bisa pulang membawa tiga angka dari kandang The Guardian tersebut. Sayang, Maung Bandung justru kecolongan ketika pertandingan menyisakan lima menit di waktu normal.

Sani Rizki Fauzi menjadi penyelamat The Guardian setelah mencetak gol penyama. Hasil itu setidaknya membuat Widodo Cahyono Putro dapat sedikit tersenyum, kendati tim asuhannya gagal mengamankan kemenangan di kandang.

Hasil itu membuat mereka dapat bercokol di peringkat sementara 5 dan 6 setelah mengoleksi satu angka di laga pertama Liga 1 musim ini.

Walau begitu, posisi mereka dapat terancam digeser klub lainnya. Apalagi, terdapat beberapa klub yang belum menjalani laga perdananya di kompetisi sepakbola terbaik di Tanah Air ini.

Widodo menuturkan pihaknya cukup puas dengan hasil ini, apalagi ketika Sani dapat menyamakan kedudukan di hampir penghujung pertandingan.

Namun, pihaknya menyebut ada evaluasi yang bakal dilakukannya setelah ini. Mantan pelatih Bali United dan Persita Tangerang itu timnya akan lebih bersemangat lagi ketika menjalani laga away ke kandang Persik Kediri pada 31 Juli 2022.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network