Kisah Cinta Toni Kroos dengan Sepatu Butut Adidas Adipure

"Tak pernah ganti sepatu. Selalu mencuci sendiri. Saat pabrik sudah menyetop produksinya, dia minta dibikinkan."

Feature | 30 June 2020, 06:33
Kisah Cinta Toni Kroos dengan Sepatu Butut Adidas Adipure

Libero.id - Membicarakan bintang lini tengah Jerman dan Real Madrid, Toni Kroos, bukan hanya soal kehebatannya dalam kemampuan jangkar dan umpan presisi. Satu kisah menarik dari Kroos yang selalu diingat pecinta bola adalah kesetiaannya dengan sepatu Adidas Adipure 11pro.

Toni Kroos bahkan selalu menggunakan Adidas Adipure 11pro 2013/2014 sejak dia meninggalkan Bayern Muenchen menuju Real Madrid.

Dengan bayaran dan kemampuannya dia bisa saja mendapat edisi terbaru sepatu bola dari Adidas, toh Adidas berpabrik di Jerman, Toni Kroos tetap tidak mau. Kroos sangat setia dengan sepatu yang awalnya dipakai untuk pertandingan resmi sejak tahun 2013.

Pada kemudian hari, Adipure 11pro berhasil menyumbang performa gemilang dan banyak trofi kepada Kroos. Dia tidak mau terpisah dengan sepatu berwarna putih, hitam dan biru langit itu.

Pernah, dalam beberapa foto beredar, dia tampak mengenakan adidas Copa 19 dalam sesi latihan tetapi pada hari pertandingan adipure 11pro tetap menjadi pilihannya.

Menurut sumber Footy Headlines yang mengutip pernyataannya dalam film yang berkisar tentang dirinya, Kroos mengatakan dia hanya mau turun ke lapangan hijau hanya dengan menggunakan sepatu bola berwarna putih.

”Sepatu bola adalah soal paling penting buat saya apabila saya akan turun ke lapangan. Saya harus bermain dengan sepatu bola berwarna putih.”

”Saya tahu orang mengatakan saya gila tetapi bagi saya, itu penting buat saya untuk memandang ke bawah dan melihat sepatu berwarna putih.”

”Saya tidak tahu sekiranya saya mempunyai masalah psikologi, tetapi saya perlu untuk memakai sepatu bola berwarna putih. Jika tidak memakainya, saya berasa ada yang kurang.”

”Jika ada sedikit kotor pada sepatu itu, akan mengganggu saya. Jadi, sebab itulah saya akan membersihkan sendiri dan menjaga sepatu bola milik saya.”

Pengakuan Kroos berkenaan kebersihan sepatu itu dibenarkan oleh rekan setimnya di Real Madrid, Gareth Bale.

”Dia selalu mempunyai dua atau tiga pasang sepatu berwarna putih dan kami merasakan dia tidak mempercayai kitman kami untuk membersihkan sepatunya.”

”Jadi, dia akan selalu membersihkan sepatunya sendiri untuk memastikan kelihatan bersih dan sempurna.”

Begitulah uniknya kisah ‘cinta mati’ antara Toni Kroos dan model sepatu bola kesayangannya sejak dari tahun 2013 itu.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network