Elkan Main Apik, Bantu Gillingham FC Lolos Putaran Ketiga Carabao Cup

"Tembok pertahanan yang sulit ditembus. Lihat saja statistiknya."

Berita | 24 August 2022, 11:57
Elkan Main Apik, Bantu Gillingham FC Lolos Putaran Ketiga Carabao Cup

Libero.id - Elkan Baggott kembali menjadi pemain penting saat  sukses membawa timnya yakni Gillingham FC memenangi Piala Liga Inggris alias Carabao Cup 2022/23 putaran kedua melawan Exeter City di Prietsfield Stadium, Rabu (24/8) pagi WIB.

Bermain imbang 0-0 di waktu normal, Gillingham FC akhirnya bisa memenangkan laga lewat babak adu penalti dengan skor 6-5.

Laga tersebut berjalan sangat sengit sejak peluit pertama dibunyikan. Exeter langsung mendapat peluang pada menit ke-5 lewat pemain bernama Jack Caprice di dalam kotak penalti, untungnya David Tutonda mampu membuat penyelamatan.

Elkan Baggott sementara itu nyaris mencetak gol pada menit ke-22 andai umpan dari Scott Kashket mampu di jangkaunya dari tiang jauh, sayang bola hanya melewati depan gawang Exeter.

Memasuki menit 24, bek jangkung Timnas Indonesia itu kembali mendapatkan peluang lewat situasi sepak pojok. Kali ini sundulan Elkan masih melebar.

45 menit pertama masih imbang dan berlanjut hingga 45 menit kedua.Laga lalu berlanjut ke adu penalti.

Lima penendang awal Gillingham FC yakni Olly Lee, Mikael Mandron, Will Wright, Ben Reeves dan Hakeeb Adelakun berhasil mengeksekusi sepakan dengan baik. Hingga akhirnya Davin Tutonda menjadi penentu kemenangan Gillingham sebagai penendang keenam usai pemain bernama Josh Key gagal memanfaatkan penalti yang dipercayakan untuknya.

Skor 6-5 memastikan Gillingham FC menang atas Exeter City. Dengan kemenangan ini, Gillingham berhak melaju ke putaran ketiga Carabao Cup setelah sebelumnya berhasil melaju ke putaran kedua berkat kemenangan atas AFC Wimbledon pada 10 Agustus yang lalu.

Dalam laga ini Elkan Baggott bermain sangat bagus. Menurut catatan Sofascore, ia berhasil memenangkan 8 duel udara dari 11 kali percobaan. Selain itu ada, 1 blok dan juga 3 sapuan sukses, 1 intersep yang juga dicatatkan Elkan pada laga ini.

Sebagai bek, Elkan juga tampil disiplin dengan tanpa satu pun pelanggaran yang dibuatnya. Bahkan, pemain berusia 19 tahun itu berhasil sekali mengirim umpan kunci untuk rekannya.


(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network