Momen Tekel Paling Buruk di Dunia Tercipta di Ligue 2, Korbannya Terbang

"Bagaimana sampai tiga kartu merah."

Analisis | 14 September 2022, 16:37
Momen Tekel Paling Buruk di Dunia Tercipta di Ligue 2, Korbannya Terbang

Libero.id - Tekel adalah tindakan yang berbahaya dan berisiko. Tidak semua pemain, terutama bek mampu melakukannya dengan baik. Kerap kali bukan bola yang diambil melainkan aset utama seorang pesepakbola, apalagi kalau bukan kaki.

Dan, sebuah tekel horor, tekel yang bisa dibilang paling buruk terjadi dalam pertandingan kasta kedua Liga Prancis, FC Metz vs Guingamp.

Gelandang Metz, Jean-Jacques Danley menerima kartu merah langsung setelah melakukan tekel berbahaya kepada pemain tim lawan.

Tuan rumah sebetulnya memimpin 3-1 dalam pertandingan di babak pertama, tetapi entah mengapa mereka benar-benar kehilangan akal dan tiga pemain mereka diusir keluar lapangan setelah itu.

Boubakar Kouyate dan Alexandre Oukidja sama-sama diganjar kartu merah dan dan kemudian Danley bergabung dengan keduanya tepat sebelum pertandingan berjalan satu jam.

Pemain berusia 22 tahun asal Haiti tersebut dengan ceroboh melakukan tekel horor yang bisa menyebabkan cedera serius pada lawannya.

Dia menguasai bola terlebih dahulu, tetapi gerakannya terlambat, tinggi, dan berbahaya. Lawannya bahkan sampai terangkat ke udara, yakni terbang dan terpelanting.

Danley menggelengkan kepalanya saat dia berjalan keluar dari lapangan, tetapi sebenarnya dia tidak bisa mengeluh tentang kartu merahnya itu.

Berkat gelontoran kartu merah itu, Guingamp berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3, memanfaatkan keunggulan tiga pemain mereka dan mencetak tiga gol lagi untuk mengamankan kemenangan tandang 6-3.

Metz mampu menyelesaikan pertandingan tanpa menerima kartu merah lagi.

Mereka berada di urutan kedelapan di divisi kedua Prancis dengan 11 poin dan akan tanpa tiga pemain untuk pertandingan berikutnya, yang meliputi Bastia, Pau, dan Bordeaux.

(mochamad rahmatul haq/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network