Demi Piala Dunia U-20 2023, Stadion yang Sudah Direnovasi Dilarang Digunakan

"Kalau bukan di GBK, Timnas main di mana?"

Berita | 03 November 2022, 10:07
Demi Piala Dunia U-20 2023, Stadion yang Sudah Direnovasi Dilarang Digunakan

Libero.id - Meskipun Piala Dunia U-20 2023 baru akan digelar pada Mei tahun mendatang alias 6 bulan lagi, pemerintah melalui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengungkapkan bahwa stadion-stadion yang akan digunakan dalam gelaran tersebut tidak bisa digunakan untuk sementara waktu.

Hal itu ditegaskan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali. Pasalnya, GBK akan dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

"Jadi, semua stadion yang sudah terdaftar di FIFA dan itu sudah disetujui oleh FIFA, November ini akan mulai direnovasi," katanya kepada awak media  di Wisma Kemenpora, Jakarta, Rabu (2/11).

Salah satu vanue yang ditetapkan adalah Stadion Gelora Bung Karno (GBK), yang semula rencananya akan menjadi tempat untuk beberapa kegiatan seperti konser girlband asal Korea Selatan Blackpink, yang akan digelar pada Maret 2023 mendatang.

"Saya bisa pastikan itu tidak mungkin [konser]. Kami sudah menyatakan kesediaan ke FIFA bahwa Jakarta itu stadion utama yang digunakan," imbuhnya.

Selain itu yang jauh lebih penting adalah rencana Timnas Indonesia untuk menjadikan GBK home base dalam gelaran Piala AFF 2022 pada 22 Desember hingga 22 Januari 2023 nanti.

"Tidak boleh [Timnas pakai Stadion GBK]. Pokoknya begitu sudah mulai masuk Kementerian PUPR untuk renovasi, itu sudah ditujukan untuk Piala Dunia,"


"Bagi yang sudah selesai [direnovasi], itu tidak diizinkan dipergunakan untuk kegiatan-kegiatan lain. Itu clear betul. GBK itu, kan, punya negara. Tinggal bicara ke Mensesneg," tegas Amali .

Pala Dunia U-20 sendiri akan diselenggarakan pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023. Indonesia yang menjadi tuan rumah menyediakan enam venue, selain GBK, ada Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Gelora Bung Tomo (Surabaya), Manahan (Solo), Jakabaring (Palembang), dan juga Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).

Zainudin mengatakan Skuad Garuda punya banyak pilihan venue untuk bermain setelah GBK dilarang untuk digunakan. Menurutnya, banyak stadion yang masih tersedia dan layak.

"Kan banyak yang enggak dipakai, kayak Stadion Pakansari, Stadion Patriot, itu kan enggak dipakai," tutupnya.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network