Tuah Adu Penalti, Kroasia Hantarkan Skuad Mewah Brasil Pulang Kampung

"Sampai jumpa 4 tahun lagi Neymar dkk.."

Berita | 10 December 2022, 01:02
Tuah Adu Penalti, Kroasia Hantarkan Skuad Mewah Brasil Pulang Kampung

Libero.id - Timnas Kroasia berhasil mengalahkan Timnas Brasil dalam laga perempat final Piala Dunia 2022. Laga yang berlangsung di Stadion Education City, Qatar, pada Jumat (9/12) malam WIB itu tak cukup sampai 90 menit. Tak cukup hingga babak extra time.

Mula-mula Timnas Brasil mencetak gol lebih dulu lewat Neymar di menit 105+1. Di sisi lain,  Kroasia membala lewat Bruno Petkovic di menit 117. Lalu Pemenang ditentukan lewat adu penalti. Dan Kroasia melangkah dengan penuh percaya diri, skor akhir 4-2 untuk kemenangan Kroasia.

Masing-masing gol penalti Kroasia dicetak oleh Nikola Vlasic, Lovro Majer, Luka Modric, dan Mislav Orsic. Sementara itu dua penalti Brasil dicetak oleh Casemiro dan Pedro Guilherme. Sepakan Rodrygo Goes berhasil ditepis oleh Dominik Livakovic lalu sepakan Marquinhos -yang mengenai tiang membuat langkah Brasil yang difavoritkan menjadi juara Piala Dunia 2022 terkubur dalam-dalam.

Kroasia sendiri memang punya catatan sempurna dalam adu penalti. Dalam 3 kali kesempatan terkahir, semuanya dimenangkan oleh Kroasia. Terbaru mereka menang melawan Timnas Jepang di babak 16 besar.  Sementara pada edisi sebelumnya tim besutan Zlatko Dalic dua kali menang adu penalti, masing-masing pada babak 16 besar melawan Denmark dan perempat final melawan tuan rumah Kroasia.

Dengan begitu mari kita ucapkan selamat pulang untuk Neymar, Anthony, Casemiro, Allison BackerVinicius Junior, Richarlison, Thiago Silva dan masih banyak nama besar lainnya.

(mochamad rahmatul haq/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network