Rashford Pecahkan Rekor Langka Mbappe dan Rekor Unik Ole di Liga Champions

"Ole Gunnar Solskjaer ungkap alasan mengapa Rashford bisa gemilang meski hanya sebagai pemain pengganti."

Berita | 29 October 2020, 01:15
Rashford Pecahkan Rekor Langka Mbappe dan Rekor Unik Ole di Liga Champions

Libero.id - Marcus Rashford mencatat rekor gemilang yang terhitung unik di Liga Champions. Baru masuk di menit ke-63, dia mencetak hattrick tercepat sebagai pemain pengganti dalam sejarah Liga Champions.

Rekor tersebut sebelumnya dibuat oleh pemain Paris Saint-Germain Kylian Mbappe pada Oktober 2019, ketika timnya mengalahkan Club Brugge 5-0.

Mbappe masuk pada menit ke-52. Rashford mengalahkannya dengan selisih 11 menit. Treble Rashford diselesaikan hanya dalam waktu kurang dari 15 menit.

Dia juga menjadi pemain Setan Merah pertama yang mencetak hat-trick dari bangku cadangan di Liga Champions sejak Ole Gunnar Solskjaer pada Februari 1999. Ole sekarang adalah pelatihnya.

Dia tidak hanya kebanggaan Inggris karena aktivitas di luar lapangan dalam hal kemanusiaan, dia juga menciptakan sejarah di lapangan sekarang.

“Dia masuk, melakukannya dengan baik dan membuat dampak. Tentu saja kami ingin itu dari setiap pemain pengganti,” kata Ole seusai laga dikutip BT Sport.

"Itu hanya mungkin terjadi jika yang lain telah meletakkan dasar dalam permainan,” tambahnya.

“Mereka [RB Leipzig] benar-benar membuat Anda bekerja keras, mereka menekan dalam garis tinggi, menekan balik dengan intensitas tinggi. Semuanya. Kami harus benar-benar bekerja keras dan ruang menjadi terbuka saat Anda unggul."

Manchester United kini memimpin grup H Liga Champions dengan kemenangan 5-0 melawan pemuncak klasemen liga Jerman RB Leipzig, Kamis dini hari WIB.

Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer kini mengemas enam poin dari dua pertandingan setelah mencatat kemenangan mengesankan pada laga pembuka melawan Paris Saint-Germain.

Gol pertama Rashford tercipta saat Bruno Fernandes mengirim bola cantik ke Rashford yang berlari kencang menerobos masuk pertahanan lawan untuk melewati Gulasci.

Hakim garis telah menaikkan benderanya karena offside tetapi VAR memeriksa keputusan tersebut dan memutuskan penyerang ini belum berlari saat bola dikrimkan dan gol pun dihadiahkan kepada dia. Rashford mencetak gol lagi empat menit kemudian untuk mengubah skor menjadi 3-0.

Martial mengubah lagi kedudukan menjadi 4-0 saat mengambil penalti setelah pemain Prancis itu dijatuhkan di dalam kotak. Rashford hattricknya pada waktu tambahan.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network