Update Terbaru 10 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Liga Premier

"Peringkat satu bergaji Rp 7,8 miliar setiap minggunya."

Feature | 24 April 2021, 12:43
Update Terbaru 10 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Liga Premier

Libero.id - Kevin De Bruyne baru saja menandatangani kontrak baru di Manchester City. Durasi kontrak pemain asal Belgia itu bertambah jadi dua tahun dan itu artinya akan membuat De Bruyne bertahan di Etihad hingga 2025.

Tentu saja hal ini akan membuat pelatih Pep Guardiola senang, sebab selama ini De Bruyne telah membantu Manchester City untuk memimpin di puncak klasemen Liga Premier, terpaut lebih banyak poin dari penghuni kedua, Manchester United.

Dan yang menarik dari proses perpanjangan kontrak ini, menurut berbagai laporan, sang gelandang merundingkan kesepakatan itu sendiri alias tanpa perantara agen. Keputusan itu diambil De Bruyne karena tahun lalu dia ketiban sial: sang agen didera tuduhan pencucian uang.

Dan sebagai salah satu pemain terbaik di Liga Premier, De Bruyne pasti akan mendapatkan salah satu gaji tertinggi di kompetisi paling ketat ini.

Menurut situs olahraga The Sun, pemain berusia 29 tahun berpenghasilan cukup baik, pada nilai kontrak terbarunya di saja tertulis 385.000 pounds per minggu.

Tinggal sekarang pertanyaan ialah: bagaimana jika nominal gaji De Bruyne itu bersaing dengan pemain liga premier lainnya yang juga berpenghasilan tinggi?

Jadi, mari kita lihat daftar di bawah ini untuk mengetahui bagaimana besaran gaji 10 teratas pesepakbola Inggris, per minggunya :


10. Sergio Aguero | Manchester City | 230.000 pounds per minggu

Libero.id

Kredit: instagram.com/kunaguero

Dengan kontraknya yang akan segera berakhir di musim panas ini, dibutuhkan tawaran besar dari klub manapun untuk menggoda seorang Sergio Aguero.


9. Anthony Martial |Manchester United | 250.0000 pounds per minggu

Seorang Bruno Fernandes pasti tidak senang dengan Martial yang berpenghasilan lebih tinggi dari dia.


8. Timo Werner| Chelsea| 270.000 pounds per minggu

Sementara gol belum dibuat, tapi entahlah, yang jelas uang tunai pasti mengalir ke rekening bank Werner. Gaji buta?


7. Paul Pogba | Manchester United | 290.000 pounds per minggu

Pogba mungkin tidak selalu bahagia di Old Trafford, tapi yang mengurusi keuangan Pogba pasti bahagia, mungkin begitu.


6. Raheem Sterling | Manchester City| 300.000 pounds per minggu

Bagian penting lain dari Manchester City dan Sterling berhak menuai hasil kerja kerasnya.


5. Kai Havertz | Chelsea | 310.000 pounds per minggu

Libero.id

Kredit: instagram.com/kaihavertz29

Pemain muda potensial Chelsea lainnya yang belum memenuhi ekspektasi, The Blues akan berharap investasi mereka pada akhirnya membuahkan hasil.


4. Gareth Bale | Tottenham (pinjaman dari Real Madrid) | 325.000 pounds per minggu

Harry Kane mungkin menjadi pemain utama di Spurs, tapi dia bukan orang yang membawa pulang gaji terbesar. Orang itu adalah Gareth Bale.


3. Pierre-Emerick Aubameyang | Arsenal, 350. 000 pounds per minggu

Kesulitan yang dialami Aubameyang musim ini telah membuat The Gunners sedikit keteteran. Dan sialnya itu terjadi setelah gaji pemain dengan nomor punggung 14 ini naik.


2. David De Gea | Manchester United | 375.000 pounds per minggu

Makin hari De Gea makin tak terpakai, United sudah mulai move on dengan adanya Dean Henderson. Tapi soal gaji De Gea masih patut bersyukur.


1. Kevin De Bruyne | Manchester City | 385.000 pounds per minggu

Libero.id

Kredit: instagram.com/kevindebruyne

Dan inilah dia, seorang pemain yang tanpa agen tetapi masih menguasai Liga Premier dengan paket gajinya. Beri hormat untuk Kevin De Bruyne.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network