10 Pemain dengan Kinerja Terbaik di Eropa, Separuhnya dari Man City

"3 terbaik di luar Liga Premier. Tujuh sisanya dari Liga Premier. Tidak ada nama Cristiano Ronaldo."

Feature | 04 May 2021, 13:05
10 Pemain dengan Kinerja Terbaik di Eropa, Separuhnya dari Man City

Libero.id - Lionel Messi dinobatkan sebagai pemain dengan performa terbaik di seluruh Eropa. La Pulga terpilih berdasarkan studi baru di kompetisi musim ini.

Meskipun Messi memulai musim dengan sedikit lambat, pemain berusia 33 tahun itu telah mencetak 28 gol dan 11 assist dalam 32 penampilan La Liga musim ini.

Sejak pergantian tahun, alumnus akademi Newell’s Old Boys itu mengoleksi 26 gol dan sembilan assist dalam 26 pertandingan. Dia juga memenangkan 18 penghargaan Man of the Match dan menghasilkan penampilan yang berpotensi memberinya penghargaan Ballon d'Or ketujuh.

Sementara posisi kedua dalam daftar CIES adalah mantan rekannya di Barcelona, Neymar Jr, yang mencetak 15 gol dalam 26 penampilan Ligue 1. Megabintang asal Brasil itu dianggap tampil apik, meski absen dalam sejumlah pertandingan karena cedera.

Berikutnya adalah Robert Lewandowski setelah mencetak 43 gol luar biasa di semua kompetisi bersama Bayern Muenchen. Pemain asal Polandia itu menemukan dirinya di posisi ketiga, tepat di atas pemain Manchester City, Joao Cancelo, pemain terbaik di Liga Premier sesuai penelitian.

Hebatnya lagi, penelitian membuat pemain-pemain Man City masuk dalam daftar 10 besar. Selain Cancelo, terpilih Rodri Hernandez, Kevin de Bruyne, Ilkay Gundogan, dan Riyad Mahrez.

Mereka terpilih dalam musim yang luar biasa The Citizens, bahkan berpotensi membawa Man City meraih gelar treble di akhir musim nanti.

Tak kalah hebat adalah Jesse Lingard yang kembali menemukan performa terbaiknya bersama West Ham dengan status pinjaman. Pemain timnas Inggris itu telah mencetak sembilan gold an empat assist dari 11 penampilan di Liga Premier.

Sementara kapten Aston Villa, Jack Grealish, melengkapi posisi sepuluh besar berkat musim yang menakjubkan sebelum cedera. Fakta itu membuatnya absen untuk waktu yang lama.

CIES telah menggunakan indeks yang dikembangkan oleh perusahaan data olahraga InStat, dengan fokus pada "gerakan teknis yang dicapai oleh para pemain, waktu bermain mereka, serta tingkat kompetisi tempat pertandingan dimainkan".

Hanya mereka yang telah bermain lebih dari 1.000 menit di liga masing-masing musim ini yang dipertimbangkan. Berikut adalah daftar lengkapnya, menampilkan indeks masing-masing pemain.


1. Lionel Messi - 405

2. Neymar - 381

3. Robert Lewandowski - 371

4. Joao Cancelo - 368

5. Rodri Hernandez - 366

6. Kevin de Bruyne - 366

7. Riyad Mahrez - 365

8. Jesse Lingard - 358

9. Ilkay Gundogan - 357

10. Jack Grealish - 356

Baca Berita yang lain di Google News




  • 100%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network