Ajaib, Derby Basque Terwujud di Final Copa del Rey

"Biasanya Real Madrid dan Barcelona mendominasi. Kali ini dominasi mereka runtuh."

Berita | 06 March 2020, 02:42
Ajaib, Derby Basque Terwujud di Final Copa del Rey

Libero.id - Athletic Bilbao mengunci posisi di final Piala Raja Spanyol berkat keunggulan gol tandang pada pertandingan melawan Granada yang dimainkan di Estadio Nuevo Los Carmenes, Granada, Kamis setempat (Jumat dini hari WIB).

Tuan rumah Granada memenangi pertandingan tersebut dengan skor 2-1, namun Bilbao berhak melaju ke partai puncak karena mereka menggenggam kemenangan 1-0 dari pertandingan leg pertama, demikian seturut laman resmi Liga Spanyol.

Pada final, Bilbao akan bertemu tim asal Basque lainnya, Real Sociedad.

Kubu Athletic sempat was-was ketika pemain Granada Carlos Fernandez menanduk bola umpan silang Darwin Machis yang berbuah gol pada menit ke-48.

Granada, yang tampil di semifinal untuk pertama kalinya sejak 1969, kemudian berbalik unggul agregat 2-1 saat German Sanchez mengemas gol kedua mereka dengan memanfatkan umpan Machis.

Namun harapan tuan rumah untuk melaju ke final runtuh setelah bek kiri Bilbao Yuri Berchiche melepaskan sepakan mendatar pada menit ke-81.

Skor agregat menjadi 2-2, dan Bilbao berhak melaju ke final yang akan dimainkan pada 18 April berkat keunggulan gol tandang.

Dengan 23 gelar yang dimilikinya, Bilbao berada di peringkat kedua dalam daftar juara Piala Raja terbanyak sepanjang masa. Mereka hanya kalah jumlah piala dari Barcelona dengan 30 gelarnya.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network