Aksi Menerobos Lapangan, Cari Sensasi hingga Iklan Gratisan

"Dapat bertemu langsung dengan pemain pujaan."

Feature | 22 June 2021, 13:12
Aksi Menerobos Lapangan, Cari Sensasi hingga Iklan Gratisan

Libero.id - Belgia menang 2-0 saat menghadapi Finlandia di laga terakhir Grup B Euro 2020. Keberhasilan itu membawa De Rode Duivels lolos ke babak 16 besar, walau catatan itu diwarnai sedikit peristiwa menggelitik.

Ketika mereka bertanding di Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, Rusia, Selasa (22/6/2021) dini hari WIB, seorang wanita cantik menyerbu masuk lapangan.

Wanita itu sepertinya ingin memanfaatkan momen Euro 2020 untuk mengiklankan cryptocurrency, mata uang virtual, dalam pakaian minim yang dia kenakan selama bentrokan Belgia dengan Finlandia. Wanita itu berlari ke lapangan mengenakan T-shirt bertuliskan WTF Coin.

Dia hampir berhasil mencapai garis tengah dalam pertarungan penyisihan grup. Namun, wanita itu kemudian ditangkap oleh petugas keamanan. Euro 2020 memang sarana tepat mencuri perhatian, apalagi turnamen besar itu disaksikan jutaan pasang mata para pencinta sepakbola dunia.

Walau begitu, insiden itu tidak mengurangi kualitas sepakbola yang ditampilkan. Belgia menang setelah kiper Finlandia, Lukas Hradecky, melakukan gol bunuh diri. Kemudian, Romelu Lukaku memastikan kemenangan pasukan Roberto Martinez di pengujung laga.

Aksi menyusup lapangan tak hanya terjadi di Rusia. Seorang pria yang diklaim sebagai fans Rusia juga melakukan aksi sama ketika Rusia bertanding dengan Denmark di Copenhagen.

Pria yang mengenakan jersey Rusia berhasil masuk ke lapangan, tetapi dia juga dengan cepat dijatuhkan oleh keamanan. Pria ini sepertinya hanya hendak melakukan aksi dukungan karena Rusia tereliminasi dari Euro 2020.

Bukan hanya dua kejadian di Rusia dan Denmark selama perhelatan Euro 2020, aksi penyusup sudah seringkali menggegerkan dalam hajatan besar. Sebut saja Kinsey Wolanski yang sengaja menjadi penyusup di laga final Liga Champions 2019 antara Tottenham Hotspur vs Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano.

Dia menuturkan alasan melakukan aksi nekad tersebut. “Hidup harus dinikmati, lakukan hal-hal gila yang bisa membuat Anda diingat selamanya," ujar Wolanski dikutip dari Mirror.

Wolanski menjelaskan melakukan aksi nekad itu secara dadakan atau tanpa perencanaan. "Saya-benar melakukan permainan ini seorang diri. Saya sempat bertanya kepada pria yang berada di sebelah saya, apakah dia bisa memegang handphone saya, kemudian saya berlari," ucap Wolanski di akun Instagram miliknya.

Tak hanya Wolanski, aksi lebih gila dilakukan tiga wanita dan satu pria di final Piala Dunia 2018. Salah satu wanita bahkan sempat melakukan tos dengan bintang Prancis, Kylian Mbappe. 

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network