Bikin Ngilu! Tekel Keras Pemain Mesir kepada Dani Ceballos di Olimpiade Tokyo

"Pelanggaran yang sangat keras dan membuat sang pemain harus keluar lapangan."

Viral | 22 July 2021, 20:22
Bikin Ngilu! Tekel Keras Pemain Mesir kepada Dani Ceballos di Olimpiade Tokyo

Libero.id - Hasil imbang di pertandingan pertama melawan Mesir memang tidak akan membuat peluang Spanyol lolos ke perempat final Olimpiade Tokyo tertutup. Tapi, setidaknya La Rojita harus bersiap kehilangan Dani Ceballos.

Menghadapi Mesir di Sapporo Dome, Kamis (22/7/2021) sore WIB, Spanyol U-24 sebenarnya mendominasi permainan. Mereka mengurung total pertahanan Mesir. Tapi, ketika memasuki pertahanan lawan, bola selalu berhasil dimentahkan. Tercatat, Spanyol melepaskan 10 tembakan dengan lima diantaranya mencapai sasaran.

Spanyol harus melakukan pergantian cepat menyusul cedera yang dialami oleh Oscar Mingueza. Dia mengalami cedera pada otot pahanya hingga harus digantikan oleh Jesus Vallejo pada menit 22.

Tapi, itu bukan satu-satunya cedera yang dialami pemain Spanyol. Beberapa menit berselang, Taher Mohamed menginjak kaki Dani Ceballos. Akibatnya, pergelangan kaki kanan Ceballos cedera dan Luis de la Fuente langsung memasukkan Jon Moncayola.

Dari rekaman maupun foto-foto yang beredar di media sosial, terlihat pelanggaran yang sangat menyakitkan. Pasalnya, kaki pemain Real Madrid yang musim lalu dipinjamkan ke Arsenal itu terlihat bengkak. Spanyol harus menunggu 48 jam untuk mengetahui kondisi Ceballos.

"Kami harus menunggu perkembangan dari dua pemain. Tapi, tampaknya tidak bagus. Kami sangat khawatir karena mereka bisa mengalami cedera serius," ucap De la Fuente seussai pertandingan, dilansir Marca.

Dengan cedera yang dialmi, kemungkinan Ceballos absen pada pertandingan berikutnya sangat besar. Sesuai jadwal, La Rojita akan kembali berlaga pada Minggu (25/7/202) melawan Australia. Sementara Mesir direncanakan bertemu Argentina. Ini adalah perrtandingan di Grup C.

"Saya tidak tahu (apakah bisa bermain atau tidak). Tapi, jika melihat kondisi sekilas, kemungkinan ke situ (bermain) sangat kecil. Yang penting dia sehat dulu. Semoga semuanya baik-baik saja," tambah De la Fuente.

(andri ananto/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network