Line Up Ganas Chelsea Seiring Masuknya Lukaku dan Kounde

"Starting XI makin gahar, bisakah Chelsea meraih gelar Liga Premier musim ini ?"

Analisis | 11 August 2021, 15:18
Line Up Ganas Chelsea Seiring Masuknya Lukaku dan Kounde

Libero.id - Chelsea tinggal sedikit lagi merampungkan saga transfer penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku sekaligus melanjutkan proses transfer bek milik Sevilla, Jules Kounde.

Sepanjang jendela transfer musim panas ini, The Blues sangat serius untuk memperkuat skuad mereka guna mengarungi musim 2021/2022 sekaligus merebut gelar juara Liga Premier dari tangahn Manchester City.

Jika tim asuhan Thomas Tuchel itu dapat membawa kembali Lukaku kembali ke Stamford Bridge, bisa dipastikan pria Belgai itu akan menjadi striker utama mereka. Sebelum sukses bersama La Beneamata, Lukaku pernah menghabiskan waktu selama tiga tahun di kota London dan selama itu ia tidak pernah mencetak satu pun gol untuk The Blues, justru mantra peminjamannya bersama West Brom dan Everton yang menaikan kariernya.

Kini Lukaku dikenal sebagai salah satu striker paling mematikan di Eropa, mencetak 24 gol Serie A musim lalu untuk membawa Inter meraih gelar Scudetto ke-19 mereka.

Dan setelah proses tawar menawar dengan Steven Zhang, Chelsea berhasil meyakinkan Inter untuk melepas Lukaku, dan sebenarnya itu tidak lepas dari masalah keuangan yang tengah dihadapi manajemen Inter.

Alasan kenapa Chelsea mencari pemain No.9 baru juga tidak lepas dari penampilan penyerang Jerman mereka, Timo Werner yang hanya mampu mencetak enam gol di Liga Premier musim lalu, itu adalah capaian gol yang sangat buruk untuk penyerang yang dibeli dengan harga 47,5 juta Poundsterling.

Adapun sebelum transfer Lukaku yang sebentar lagi selesai, Roman Abramovich cs sempat mendekati bintang milik  Borussia Dortmund, Erling Haaland serta penyerang Die Bayern, Robert Lewandowski.

"Saya mungkin harus pindah klub musim panas ini... Tujuan saya adalah bermain di klub besar untuk mencoba selalu maju dan memenangkan trofi" ujar Jules Kounde.

Klub London Barat ini juga berusaha mendapatkan tanda tangan pemain asal Prancis, Jules Kounde yang merupakan bagian dari skuad Prancis untuk Euro 2020.

Kounde yang kini memiliki harga pasar sebesar 68 juta Poundsterling, telah membantu Sevilla mencapai tempat keempat berturut-turut di La Liga dan membantu Los Hispalenses memenangkan Liga Eropa pada tahun 2020 lalu.

Kounde bisa bermain bersama Thiago Silva dan Cesar Azpilicueta dalam formasi tiga bek, meskipun manajer Thomas Tuchel memiliki opsi lain.

Bersamaan dengan nama yang disebutkan di atas, Chelsea memiliki Antonio Rudiger, Andreas Christensen, Kurt Zouma dan Ethan Ampadu dalam daftar mereka.

Di posisi penjaga gawang, Edouard Mendy kemungkinan akan menjadi pilihan utama setelah musim debutnya yang luar biasa, dan Kepa Arrizabalaga akan menjadi pelapis kiper asal Senegal itu.

Memainkan tiga bek akan memungkinkan Tuchel untuk menempatkan Reece James dan Ben Chilwell di bek sayap, dengan pihak Inter dilaporkan tertarik pada Marcos Alonso.

Libero.id

Prediksi starting XI Chelsea bila kedatangan Lukaku & Kounde


Jorginho dan N'Golo Kante kemungkinan akan tetap menjadi pilihan utama mantan manajer Dortmund itu di lini tengah, dengan Mateo Kovacic siap untuk melapisi jika salah satu dari kedua pemain itu cedera atau tidak perform.

Dan The Blues memiliki sejumlah gelandang serang untuk dipilih, termasuk Kai Havertz, Mason Mount, Hakim Ziyech, Callum Hudson-Odoi dan Christian Pulisic untuk menemani atau menopang Lukaku di depan.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Chelsea


  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network