Video Telepati Messi dengan Mbappe, Meski Baru Latihan Seminggu

"Akankah trio Messi-Mbappe-Neymar terealisasikan musim ini ?"

Berita | 18 August 2021, 11:56
Video Telepati Messi dengan Mbappe, Meski Baru Latihan Seminggu

Libero.id - Rekaman video yang menampilkan Lionel Messi dan Kylian Mbappe berlatih bersama membuat para penggemar Les Parisiens sangat bersemangat untuk menantikan keduanya tampil dalam satu lapangan musim ini.

Setelah membuat salah satu transfer terbesar dalam sejarah sepak bola, Messi sudah tmulai berlatih secara teratur dengan skuad Paris-Saint Germain saat ia tampak di Reims pada 17 Agustus kemarin.

Dalam video singkat pelatihan yang dirilis di media sosial pada Selasa kemarin (17/8/2021), para penggemar mulai membayangkan bagaimana pemain seperti Messi, Mbappe dan Neymar akan bergabung bersama di lapangan.

Saat ini memang masih samar-samar bagaimana Mauricio Pochettino nantinya menurukan skuad terbaiknya di musim 2021/2022 ini, mengingat mereka memiliki banyak pemain berkualitas, tapi trisula Messi, Mbappe & Neymar memiliki potensi untuk menjadi salah satu kekuatan penyerang paling luar biasa di benuar biru musim ini.

Penandatanganan Messi mengakhiri musim panas yang luar biasa untuk PSG yang juga kedatangan Georginio Wijnaldum, Gianluigi Gonnarumma, Achraf Hakimi dan mantan rival berat Messi, Sergio Ramos.

Dalam konferensi pers baru-baru ini, Pochettino ditanya soal skuadnya dan menekankan bahwa peran pentingnya akan membawa semua bintang PSG menjadi satu tim yang solid: "Tujuannya adalah untuk membuat tim top dari semua pemain top ini."

“Ini adalah tantangan besar yang kami hadapi dengan antusias. Kami harus bekerja sama untuk menciptakan dinamika di mana masing-masing dapat menemukan perannya."

"Jika kami tidak bermain bersama dan tidak bekerja cukup keras, akan sulit untuk bermain seperti yang kami inginkan. Kami harus memiliki perasaan terus-menerus bahwa kami adalah tim yang menuntut dan bersatu."

Mantan pemain Southampton itu juga menekankan bahwa transfer Messi ke PSG telah menciptakan suasana luar biasa di sekitar ruang ganti,

"Kedatangan Leo memicu reaksi yang sama dari kami seperti halnya para pemain. Kami merasakan antusiasme dan energi positif."

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network