Penilaian Zlatan Ibrahimovic Tentang Ronaldo dan Rooney

"Alasan memuji pencapaian Rooney."

Biografi | 08 September 2021, 21:23
Penilaian Zlatan Ibrahimovic Tentang Ronaldo dan Rooney

Libero.id - Respons positif ditunjukkan sebagian besar para penggemar Manchester United atas kembalinya Cristiano Ronaldo ke Old Trafford. Tapi, ada satu sosok berpengaruh yang kurang senang dengan langkah CR7. Siapakah dia?

Sosok yang dimaksud ternyata Zlatan Ibrahimovic. Striker veteran yang sempat memperkuat Setan Merah itu memang sejak lama diketahui tak begitu senang dengan Ronaldo.

Pemain berusia 39 tahun yang saat ini bermain bersama AC Milan itu kerap melontarkan kritik pedas. Bahkan, pernyataan Ibra terkadang membuat panas kuping Ronaldo.

Misalnya, pada satu dekade silam, ketika ditanya BBC tentang duet Ronaldo dan Wayne Rooney. Dengan nada ketus, pemain dengan rambut panjang dikuncir kuda itu berkata. "Ketika Wayne Rooney bermain dengan Cristiano Ronaldo, semua pekerjaan dilakukan bukan oleh Ronaldo, tapi Rooney."

Pada masanya duet Ronaldo dan Rooney membuat Setan Merah ditakuti setiap lawan. Keduanya berperan besar, tetapi Ibra masih dengan nada ketus mengatakan. "Tetapi, Rooney tidak mendapatkan pujian karena Ronaldo mencetak semua gol."

Ibra menganggap hal-hal yang dilakukan oleh Rooney jauh lebih besar ketimbang Ronaldo. Rooney dianggap punya loyalitas lebih, sementara Ronaldo cenderung lebih mementingkan karier dan gaji. Itu yang menjelaskan mengapa akhirnya Rooney bertahan lebih lama di Old Trafford ketimbang Ronaldo.

"Selama sepuluh tahun cara yang dilakukan Wayne Rooney tidaklah mudah. Ada tekanan setiap harinya untuk bermain di klub sebesar Manchester United," tutur Ibra.

Tapi, semua komentar Ibra terhadap Ronaldo oleh sebagian orang juga dinilai bias dan terasa sangat tidak adil.

Faktanya, megabintang asal Portugal itu meninggalkan Old Trafford dengan capaian tiga gelar Liga Premier berturut-turut, satu Liga Champions, satu Piala FA, dan dua Piala Liga. CR7 memenangkan beberapa penghargaan individu, termasuk Ballon d'Or dan Pemain Terbaik Dunia pada 2008.

Di lain sisi, pujian Ibra ke Rooney mungkin tepat dan wajar belaka. Keduanya pernah jadi tandem bersama di Old Trafford pada musim 2016/2017.

Keduanya memenangkan Piala Liga dan Liga Europa. Itu merupakan dua trofi terakhir yang diraih Manchester United.

"Dia banyak berlari, dia banyak bertarung, dia banyak berkorban," lanjut Ibra. "Saya lebih suka memiliki dia di tim saya daripada bermain melawan saya."

Kapan Ronaldo Debut

Ronaldo diperkirakan menjalani debut keduanya di Manchester United pada akhir pekan ini, tepatnya ketika mereka menjamu Newcastle United pada Sabtu (11/9/2021). Diyakini bahwa tiket dijual seharga lebih dari 2.000 pounds untuk debut kedua mantan pemain Juventus itu. Penjualan jersey CR7 juga melonjak signifikan.

Sementara itu, Ibra akan melanjutkan kariernya yang luar biasa di San Siro, setidaknya selama satu tahun lagi setelah menandatangani perpanjangan kontrak.

Ini berarti pencetak gol terbanyak sepanjang masa Swedia itu akan tetap bermain sepakbola profesional papan atas pada usia 40 tahun.

Terlepas dari apa yang Anda pikirkan tentang komentar Ibra tentang Ronaldo, itu adalah pencapaian yang luar biasa.

(mochamad rahmatul haq/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network