I Giallorossi Menang Meyakinkan, Mourinho: Saya Menyukai Hasilnya

"Dapatkah Roma menjadi pemenang utama di kompetisi kasta ketiga Eropa tersebut?"

Berita | 01 October 2021, 03:13
I Giallorossi Menang Meyakinkan, Mourinho: Saya Menyukai Hasilnya

Libero.id - Jose Mourinho puas dengan kemenangan 3-0 Roma di Liga Konferensi Eropa atas Zorya, tetapi masih terbayang-bayang atas kekalahan mereka dari Lazio.

Lorenzo Pellegrini datang ke Slavutich - Arena usai kalah 3-2  di ajang Serie A dari Lazio dan mereka sukses mempertahankan rekor 100 persen kemenangan di Liga Konferensi dengan mengalahkan Zorya Luhask 3-0 pada Jumat dini hari tadi (01/10/2021) WIB.

“Saya menyukai hasilnya, itulah yang penting pada akhirnya,” ujar Mourinho kepada Sky Sport Italia.

“Beberapa hari yang lalu kami mendominasi melawan tim yang dibuat tampak kecil namun kami kalah. Malam ini kami menang dan itu yang terpenting."

“Kami membutuhkan lima atau enam poin lagi untuk mengamankan kualifikasi. Banyak pemain harus istirahat, kami tidak memiliki cedera baru, jadi itu semua positif.”

Mourinho membuat beberapa keputusan mengejutkan di lini tengah dengan menurukan Ebrima Darboe, dan pemain muda Gambia tersebut berhasil membayar kepercayaan The Special One dengan assist yang sangat baik untuk Stephan El Shaarawy dan beberapa umpan bagus lainnya.

“Darboe bermain sangat baik. Dia memberi keseimbangan kepada tim dan bagus dalam penguasaan bola. Saya juga menyukai gerakan defensifnya. Saya ingin memberi Amadou Diawara kesempatan untuk bermain di babak kedua juga" lanjut Mourinho.

“Chris Smalling berkomunikasi dengan baik dengan pertahanannya, jadi itu positif seiring dengan golnya.”

Roma sendiri akan menghadapi Empoli di Serie A akhir pekan ini setelah kalah dalam dua pertandingan dari Verona dan Lazio.

“Selalu penting untuk kembali ke jalur kemenangan setelah kalah. Empoli memiliki sembilan poin, mereka adalah tim yang sulit untuk dihadapi dan para pemain akan kembali ke Roma terlambat. Mereka akan berkorban dengan menginap di tempat latihan semalaman dan berlatih di pagi hari, lalu mereka bisa pulang sebentar.”

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network