Momen De Gea Ngamuk, Pukul Tunnel Gate

"Padahal kiper itu tampil ciamik. Sayangnya bek United pada bapuk..."

Viral | 07 November 2021, 11:11
Momen De Gea Ngamuk, Pukul Tunnel Gate

Libero.id - Pekan ke-11 Liga Premier musim 2021-22 menyajikan beberapa laga menarik, dan yang paling menyedot perhatian tentu saja laga yang mempertemukan dua klub rival raksasa yang berasal dari satu kota : Manchester United MU melawan Manchester City pada Sabtu (6/11/2021) malam WIB.

Laga itu berlangsung di markas United, Old Trafford, tetapi alih-alih menang di hadapan publik sendiri, The Reds Devils justru harus terjungkal dengan skor 0-2 dari rival sekota.

Manchester United memulai laga dengan buruk. Saat laga baru saja berjalan tujuh menit, bek Eric Bailly mencetak gol, bukan di gawang Ederson melainkan gawang rekannya sendiri, David De Gea.

Tak cukup sampai disitu, jelang turun minum Manchester United kembali kebobolan, dan kali ini lewat gol dari Bernardo Silva.

Momen De Gea Marah-marah

Kiper mana yang tak dibuat frustrasi kalau ia bermain bagus sementara rekan-rekannya seolah mempersilahkan lawan untuk mencetak gol, begitulah kira-kira gambaran dari seorang De Gea
yang ebobolan dua gol dalam tempo 45 menit.

Kiper timnas Spanyol itu tampak tak bisa menyembunyikan raut kekecewaannya, usai babak pertama bubar, diantara riuh suara suporter, saat menuju lorong ganti De Gea memukul pintu.

Dalam video yang beredar di media sosial, tampak De Gea amat kesal dan lantas melayangkan pukulan tersebut dengan tenaga yang lumayan kencang.

Padahal De Gea sendiri dalam laga tersebut bermain cukup baik, hanya saja tidak didukung oleh performa rekan-rekannya yang amburadul.

Menurut data dari statistik SofaScore, De Gea tercatat melakukan lima kali penyelamatan gemilang. Atas aksi-aksinya sepanjang 90 menit laga  De Gea juga diberi rating tertinggi di antara para pemain Manchester United lainnya, yakni 7,2.

Disamping itu, kekalahan dari Manchester City untungnya belum mengubah posisi The Reds Devils di urutan kelima klasemen dengan capaian 17 poin. Namun, kabar buruknya, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer berpotensi disusul klub di bawahnya yang belum memainkan pertandingan pekan ke-11 dan baru akan menggelar laga nanti malam.

Mereka adalah Arsenal dan Tottenham Hotspur yang cuma selisih gol dengan jumlah point yang sama.

Kalau saja posisi Manchester United nanti tergeser, mungkin De Gea akan lebih marah-marah lagi.

(gigih imanadi darma/mag)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network