Barcelona Siapkan Kontrak Baru Ousmane Dembele, Pantaskah?

"Apa yang harus dilakukan dengan Dembele?"

Berita | 09 November 2021, 12:02
Barcelona Siapkan Kontrak Baru Ousmane Dembele, Pantaskah?

Libero.id - Ousmane Dembele benar-benar membuat pusing kepala Barcelona. Bagaimana tidak, Dembouz baru saja bermain kala Blaugrana berkunjung ke markas Dynamo Kyiev pada lanjutan Liga Champions Grup F. Namun, baru bermain 25 menit mantan pemain Borussia Dortmund itu ditarik keluar karena cedera yang dialaminya. Alhasil, Dembele harus kembali masuk ruang perawatan.

"Dembele harus absen dulu karena cedera dan kapan dia kembali tergantung pada proses pemulihannya," dilansir dari pernyataan resmi klub. 

Selama 4,5 tahun membela Barca, pemain asal Perancis itu sudah bermain sebanyak 119 kali dan mencetak 28 gol. Ini menjadi ke 13 kalinya ia mengalami cedera yang membuatnya kehilangan banyak pertandingan. Pemain kelahiran 15 Mei 1997 itu telah absen selama 670 hari dan melewatkan sekitar 100 pertandingan dalam periode ini. Bahkan, dibawah arahan Ronald Koeman ia belum sempat memainkan satu pertandingan pun dan keburu dipecat.

Masalah klasik ini membuat Dembele sulit berkembang. Padahal, pria berusia 24 tahun itu digadang-gadang bakal menjadi salah satu pemain terbaik dunia di masa mendatang. Anehnya, Manajemen Barca dikabarkan sedang berunding untuk berikan kontrak baru bagi Ousmane Dembele yang habis pada tahun 2022.  Saat ini, Dembele menerima gaji 10 juta euro per musim dari klub asal Catalan tersebut. 

(moch imam sholikhin/zq)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network