Kisah Trofi Toni Kroos yang Tak Ada Pemain Lain Bisa Menyamai

"Anak Jerman yang setia dengan sepatu butut. Tapi bicara trofi, dia adalah legenda hidup."

Feature | 06 July 2020, 07:06
Kisah Trofi Toni Kroos yang Tak Ada Pemain Lain Bisa Menyamai

Libero.id - Prestasi seorang Toni Kroos di dunia sepakbola sudah tak diragukan lagi, bahkan ada suatu pencapaiannya yang hingga saat ini belum mampu disamai oleh pemain lain.

Kroos yang saat ini bermain di Real Madrid telah menjadi tulang punggung klub asal ibu kota Spanyol tersebut sejak kedatangannya pada 2014 silam dari Bayern Muenchen.

Sejatinya Kroos adalah pemain andalan Muenchen dalam beberapa musim ke belakang, namun ternyata karirnya di klub Bundesliga Jerman tersebut tak bertahan lama.

Baca Juga: Kisah Cinta Toni Kroos dengan Sepatu Butut Adidas Adipure

Real Madrid datang meminangnya setelah pemain 30 tahun tersebut berhasil membawa timnas Jerman juara Piala Dunia 2014 di Brasil dan langsung menjadikannya sebagai pemain andalan di lini tengah.

Bersama Luka Modric dan Casemiro, Kroos membawa Real Madrid meraih sejumlah prestasi yang sangat luar biasa khusus di ajang antar klub-klub terbaik Eropa atau Liga Champions.

Tidak hanya memiliki karir yang gemilang di level klub, Kroos juga menorehkan prestasi yang sangat luar biasa di kancah internasional bersama timnas Jerman.

Sepanjang karirnya, Toni Kroos mampu meraih treble winners, juara Liga Champions 3 kali berturut-turut, dan juara Piala Dunia, hebatnya tidak ada satu pun pemain yang memiliki prestasi yang sama dengannya.

Kroos berhasil meraih treble winners saat ia masih berseragam Bayern Muenchen pada musim 2012/2013 dimana pada musim tersebut Muenchen mampu menjuarai Liga Champions, Liga Jerman, dan DFB Pokal.

Saat membela Real Madrid, Kroos mampu menyabet trofi Liga Champions 3 kali beruntun pada musim 2015/2016, 2016/2017, dan 2017/2018. Total dia menyabet trofi Liga Champions empat kali.

Tak sampai di situ, mantan pemain Bayer Leverkusen ini juga berhasil membawa Jerman menjadi juara Piala Dunia 2014 setelah membantai Brasil dengan skor 7-1 di babak semifinal dan mengalahkan Argentina 1-0 di partai final.

Kemampuannya dalam mengontrol lini tengah tak diragukan lagi, bahkan untuk urusan trofi sekalipun tak ada pemain manapun di dunia ini yang mampu menyamainya.

KOMITMEN DI REAL MADRID

Toni Kroos menegaskan komitmennya bersama Real Madrid hingga kontraknya berakhir.

Kroos yang bermain di Madrid sejak musim 2014/2015 berniat menyelesaikan kontraknya yang akan berakhir di tahun 2023 mendatang atau ketika usianya menginjak 33 tahun.

"Saya berniat untuk berada di sini dalam tiga tahun tersebut," ujar pemain asal Jerman kepada Eurosport.

"Jadi saya akan berusia 33 tahun dan itu menjadi waktu yang bagus untuk berpikir tentang bagaimana perasaan saya dan apakah saya ingin terus bermain.”

Kroos yakin walaupun usianya tidak muda lagi, ia masih memiliki konsistensi bermain di level tertinggi bersama Madrid dan tak ada bayangan untuk bermain di klub lain, termasuk klub-klub Liga Inggris.

"Secara umum, saya tidak bisa membayangkan pergi ke tempat lain. Jika kami bertemu dan berpikir bahwa ini masih bisa diperpanjang selam satu tahun, karena performa saya masih cukup bagus dan saya masih punya motivasi, saya tidak akan menolaknya.”

"Apa yang tidak bisa saya bayangkan adalah pergi (melanjutkan karier) ke Inggris pada usia 33 tahun, dengan sepakbola di sana sangat mengandalkan fisik."

Selain menunjukkan komitmennya bersama Madrid, Kroos juga menyinggung mantan klubnya Bayern Muenchen.

“Di Munich, ada banyak yang berpikir saya akan gagal di Madrid," imbuhnya. "(Kini) Sebagian orang di Bayern kemungkinan menyesal karena melepas saya."

Selama membela Madrid, prestasi terbesar Kroos adalah mampu menjuarai Liga Champions sebanyak 4 kali dan sebuah trofi Liga Spanyol.

Musim ini pemain yang membawa Jerman juara Piala Dunia 2014 telah memainkan 33 pertandingan dengan torehan 5 gol dan 9 assist di semua ajang.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network