PSPS vs PSMS
Libero.id - Kerusuhan pecah dalam laga PSPS Riau vs PSMS Medan berlangsung di Stadion Utama Riau dalam lanjutan Liga 2 2022/23, Kamis (22/9). Suporter yang berada di tribune tampak mengamuk di babak kedua.
Dalam pantauan kumparan via live streaming, PSMS selaku tim tamu sedang memimpin dengan skor 4-1 atas tuan rumah PSPS. Sekitar menit ke-53, wasit terpaksa menghentikan pertandingan untuk sementara waktu karena suporter di tribune berbuat rusuh.
Beberapa orang di tribune tampak melempar kursi. Ada juga aksi pembakaran di tribune dan nyala api di dekat lapangan.
Laga Liga 2 antara PSPS Riau vs PSMS Medan berhenti sejenak 🧨🔥 pic.twitter.com/GtCTCzNSkr
— Broadcast Bola (@BroadcastBola) September 22, 2022
Announcer stadion sampai harus coba menenangkan suporter melalui pengeras suara. Sejumlah aparat kepolisian pun harus gerak ke tribune utara di menit 66.
Di sisi lain, wasit coba berkomunikasi dengan panitia pelaksana dan match commissioner terkait nasib kelanjutan pertandingan. Sementara, para pemain ada yang duduk-duduk di lapangan sambil menunggu keputusan.
Pada akhirnya, pertandingan dilanjutkan lagi. Kedua pemain kembali bersiap di lapangan, wasit meniup peluit sepak mula lagi di menit 71.
Adapun laga pada akhirnya dimenangkan oleh PSMS dengan skor 4-3 atas PSPS.
(muflih miftahul kamal/muf)
Inilah Jadwal Pertandingan dan Siaran langsung Liga Indonesia
Akhirnya Arema punya kandang..Bikin Malu! Momen Tendangan Cristiano Ronaldo Terbang Jauh di Atas Gawang
Bagaimana mungkin GOAT gagal di situasi seperti ini? Cek videonya..Senyum Sumringah Waketum PSSI Saat Hadiri Acara Menpora, Empatinya ke Mana?
GILA LU NDRO! Liga 2 dan 3 terhenti karena klubnya dan kini masih bisa senyum, HAHA LAWAK.Gol Indah Ini Disinyalir Jadi Alasan Wolves Perpanjang Kontrak Justin Hubner
Satu kata untuk Justin Hubner, Gokil bro!Kisah Kim Kardashian Bikin 2,3 juta Orang Klik AS Roma di Google, Kok Bisa?
Gara-gara sebuah jersey..
Opini