Sialnya Luke Shaw, Kejatuhan Kotoran Burung saat Makan Bareng Timnas Inggris

"Jack Grealish sampai ketawa ngakak.."

Berita | 02 December 2022, 10:34
Sialnya Luke Shaw, Kejatuhan Kotoran Burung saat Makan Bareng Timnas Inggris

Libero.id - Nasib sial dialami oleh salah satu pemain Timnas Inggris, Luke Shaw. Bukan di atas lapangan hijau saat bertanding atau berlatih, penggawa Manchester United itu tidak mengalami cedera sama sekali. Melainkan saat asyik makan malam bersama sejumlah penggawa The Three Lions, tak disangka-sangka Luke Shaw kejatuhan kotoran burung yang masih untung mengenai bajunya bukan makanannya.

Momen apes makan malam bersama di sebuah tempat di Qatar tersebut diketahui melalui video yang diunggah Mason Mount di Instagram pada Rabu (31/11) lalu yang kemudian beredar luas di sosial media.

Dalam video tersebut, tampak Jack Grealish tertawa terbahak-bahak melihat rekannya kerepotan.

Aku akan melemparkan botol air pada mereka [burung]," Ucap Shaw mengetahui bajunya kejatuhan kotoran burung.

Di video tersebut tampak dua ekor burung berwarna putih bertengger di ranting pohon. Burung tersebut berada tepat di atas kepala bek berusia 27 tahun itu.


"Tidak bisakah kamu [Shaw] melihat bokongnya [burung] di sana. Mereka tepat di atas kamu!" ucap Grealish sambil tertawa.

Selain Shaw, Grealish, dan Mason Mount, di video tersebut terlihat juga satu penggawa Timnas Inggris lainnya, yakni Bukayo Saka. Winger berusia 21 tahun tersebut tampak menjauh sambil tersenyum kasihan melihat dari Shaw yang kejatuhan kotoran burung.

Terlepas dari itu, Timnas Inggris telah menyelesaikan fase grup Piala Dunia 2022. Tim besutan Gareth Southgate berhasil melaju ke babak 16 besar usai menduduki puncak klasemen Grup B dengan catatan tujuh poin.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network