Kemarin Hansamu, Sekarang Witan! Momen Meleset Teburuk di Piala AFF 2022

"Hadeuh, why Witan? why?!"

Viral | 29 December 2022, 17:25
Kemarin Hansamu, Sekarang Witan! Momen Meleset Teburuk di Piala AFF 2022

Libero.id - Laga antara Indonesia vs Thailand berlangsung di Stadion GBK, Jakarta, Kamis (29/12) sore WIB. Inilah matchday ketiga kedua tim di Grup A Piala AFF 2022.

Berawal dari pergerakan Dendy Sulistyawan di sisi kiri, ia memberikan bola ke Egy Maulana. Egy melepas umpan ke tiang dekat yang bisa disontek Witan. Namun, sontekan Witan bisa dibendung Kittipong Phoothawchuek.

Tim Garuda kembali menekan di menit ke-7. Umpan Egy dari sisi kiri bisa disambar oleh Yakob Sayuri. Tendangan Yakob tampak mengenai tangan Kristsada Kaman. Wasit tapi tak menganggap ini pelanggaran

Pada menit ke-18, Indonesia punya kesempatan. Asnawi Mangkualam melepas umpan silang yang bisa ditanduk Dendy. Sundulan Dendy belum berbuah hasil karena jauh dari sasaran.

Thailand perlahan bisa lepas dari tekanan Indonesia memasuki pertengahan babak pertama. Sepak pojok Theerathon Bunmathan menemui Bordin Phala di tiang dekat. Indonesia selamat dari kebobolan usai tandukkan Bodin melambung dari gawang.

Lemparan jauh Pratama Arhan menghadirkan kemelut. Kittipong masih bisa mengantisipasi dengan baik.

Egy melewatkan kesempatan di menit ke-27. Ia terlambat beberapa detik untuk bisa menyongsong umpan Witan Sulaeman di depan gawang.

Kittipong bikin kesalahan fatal saat umpannya bisa dipotong Witan di menit ke-38. Namun, ia gagal mencetak gol ke gawang yang sudah kosong. Tembakannya melebar.

Tak ada gol yang tercipta hingga babak pertama usai. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network