Jelaskan Teknik Pertahanan dalam Permainan Sepakbola

"Pertahanan adalah kunci dari pertandingan."

Analisis | 13 January 2023, 01:05
Jelaskan Teknik Pertahanan dalam Permainan Sepakbola

Libero.id - Dalam permainan sepakbola, semua tim berusaha mencetak gol dengan melakukan serangan. Tapi, setiap tim juga harus mempertahankan gawangnya agar tidak kebobolan.

Taktik pertahanan atau dikenal juga dengan istilah defense merupakan hal yang sangat penting dalam sepakbola. Ini bertujuan untuk menahan bola dari serangan lawan. Sebab, sepakbola merupakan contoh permainan bola besar yang dilakukan dengan dua kesebelasan tim bertanding untuk berusaha mencetak gol sebanyak-banyaknya.

Dalam aturan resmi Dewan Asosiasi Sepakbola Internasional (IFAB), jumlah pemain inti sepakbola adalah 11 orang. Itu termasuk satu pemain yang bertugas sebagai penjaga gawang.

Meski tujuan utama dalam permainan sepakbola adalah mencetak gol dan meraih kemenangan, sebuah tim juga harus efisien dalam bertahan. Taktik bertahan yang tepat dibutuhkan untuk menahan serangan lawan.

Pengertian dan tujuan pola pertahanan

Merujuk pada Modul Permainan Bola Besar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas XII (2020), teknik pertahanan diartikan sebagai suatu siasat yang bertujuan untuk menahan serangan lawan. Pola yang diterapkan dalam permainan sepakbola dengan tujuan untuk menghentikan serangan lawan dan mempertahankan gawang sehingga tidak kecolongan gol.

Dalam permainan sepakbola, teknik pertahanan bisa dijalankan secara perorangan atau individual maupun secara kelompok (tim). Adapun, tujuan pola pertahanan dalam permainan sepakbola adalah untuk menahan bola dari serangan lawan.

Macam-macam teknik pertahanan

Teknik pertahanan dalam sepakbola dibedakan menjadi tiga, yaitu man to man defense, zone defense, dan kombinasi.

1. Man to man defense

Man to man defense adalah teknik pertahanan yang dilakukan oleh setiap pemain, di mana setiap pemain membayangi satu lawan (satu lawan satu).  Semua pemain dalam tim bertugas untuk mengawal pola penyerangan lawan, sehingga lawan tidak dengan mudah mengalirkan bola ke pertahanan.

2. Zone defense

Dalam teknik pertahanan zone defense, setiap pemain bertugas atas daerah pertahanannya sendiri.

3. Pola pertahanan kombinasi

Adapun teknik pertahanan kombinasi yaitu gabungan dari teknik man to man defense dan zone defense. Teknik ini dikenal ampuh sebagai cara pertahanan yang paling kompleks dan efektif dalam menjaga daerahnya dari serangan lawan dalam sepakbola. 

(atmaja wijaya/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network