Jadwal BRI Liga 1 2022/2023
Libero.id - BRI Liga 1 2022/2023 kembali bergulir pada hari ini, Senin, 30 Januari 2023. Kompetisi sepakbola kasta tertinggi Indonesia itu menampilkan dua pertandingan menarik dari dua stadion berbeda.
Jadwal pertandingan Liga Indonesia hari ini, yang pertama, menampilkan PSM Makassar vs RANS Nusantara. Pertandingan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, mulai pukul 16.00 WIB dengan penonton terbatas dan bisa disaksikan melalui live streaming Vidio dan siaran langsung Indosiar.
PSM Makassar vs RANS Nusantara akan menarik karena tuan rumah ingin kembali ke jalur juara BRI Liga 1 2022/2023 setelah sempat mengalami kekalahan dari Persija Jakarta. Sementara tim tamu masih disibukkan dengan sejumlah hasil pertandingan yang kurang menggembirakan suporter.
Info pertandingan #PSMvRANS
Laga pekan ke-21 #BRILiga1 antara PSM Makassar vs RANS Nusantara diselenggarakan di Stadion Gelora B.J. Habibie dengan jumlah penonton 𝘁𝗲𝗿𝗯𝗮𝘁𝗮𝘀, berdasarkan keputusan Kapolres Parepare.
Info pembelian tiket akan diumumkan segera#EwakoPSMpic.twitter.com/0u2P3wMdCu
— PSM Makassar (@PSM_Makassar) January 28, 2023
Setelah PSM Makassar vs RANS Nusantara, pertandingan BRI Liga 1 2022/2023 hari ini juga akan menampilkan Borneo FC vs Persik Kediri. Pertandingan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda.
Pertandingan Borneo FC vs Persik Kediri akan digelar pada pukul 18.00 WIB, dan bisa disaksikan melalui live streaming Vidio. Borneo FC vs Persik Kediri akan menjadi pertandingan menarik karena tuan rumah berambisi kembali ke performa terbaiknya seperti di putaran pertama.
Jadi, kita tunggu saja siapa yang akan memenangkan satu-satunya pertandingan BRI Liga 1 2022/2023 hari ini.
Penjualan Tiket Borneo FC vs Persik Resmi Dibuka. Silahkan Kalian Membeli Tiket Melalui Tautan https://t.co/fWBzRKOqeA (Kuota Tiket Terbatas)
Harga Tiket :
Ekonomi - 50K
VIP - 150KJangan Biarkan Penggawa Pesut Etam Berjuang Sendiri, Ini Kandang Kita Wal!! MANYALA 🔥🔥🔥 pic.twitter.com/Fk1nWnCgWT
— Borneo FC Samarinda (@BorneoSMR) January 28, 2023
(andri ananto/anda)
3 Alasan Utama Shin Tae-yong Tetap Latih Timnas Indonesia pada 2024
Kontrak berakhir Desember 2023. Jadi, STY out atau STY stay?Vietnam Tolak Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2023, Apakah Indonesia Berminat?
Ajang ini tidak akan ditolak jika digelar di Indonesia karena tidak ada Israel.Mana yang Benar? Analisis 3 Penyebab Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia Batal
Tidak sulit menebaknya. Semua orang sudah tahu.3 Negara ini Berebut Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023 Pengganti Indonesia
Di mana pun digelar, Israel tetap main dan Palestina masih dijajah.Ini Kondisi Psikis Pemain Timnas U-20 Setelah Tahu Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah
Yang jelas rasa depresi akan menghantui mereka karena mimpinya dilenyapkan begitu saja...
Opini