Gratiskan 10 Ribu Tiket! Laga Kamboja vs Indonesia Bakal Penuh Sesak, Awas Demam Panggung

"Kalau kalah jangan nyari² alasan ya.."

Berita | 10 May 2023, 00:11
Gratiskan 10 Ribu Tiket! Laga Kamboja vs Indonesia Bakal Penuh Sesak, Awas Demam Panggung

Libero.id - Tak tanggung-tanggung, sebanyak 10 ribu tiket diberikan secara cuma-cuma alias gratis kepada masyarakat Kamboja dengan tujuan menyemangati tim kesayangan mereka saat harus berjibaku dengan Timnas Indonesia U-22 di laga penutup Grup A SEA Games 2023.

Laga hidup mati bagi tuan rumah itu akan berlangsung pada Rabu (10/5) malam WIB, di Stadion Olimpiade, Phnom Penh. Dan tiket yang dibagikan secara gratis itu sudah ludes sehari sebelum laga dimulai.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua penggemar sepak bola nasional dan internasional, serta semua penggemar olahraga atas dukungan mereka yang luar biasa selama ini," tulis  Federasi Sepak Bola Kamboja (FFC) melalui laman Facebook.

"Tiket elektronik untuk pertandingan sepak bola pria U-22 Kamboja vs Indonesia sudah penuh dipesan. Tolong terus tunjukkan dukungan dan dorongan dari jauh, tidak peduli di manapun kita berada. Terima kasih," sambung tulisan tersebut.

Stadion Olimpiade, Phnom Penh, memiliki kapasitas hingga 50 ribu penonton. Kemungkinan besar stadion itu akan kembali penuh sesak seperti saat tim besutan Ryu Hirose itu kalah 0-2 dari Timnas Myanmar U-22 beberapa hari lalu.

Dimana kekalahan memalukan itu oleh pelatih asal Jepang tersebut disebutkan salah satu faktornya adalah karena para pemain Timnas Kamboja U-22 demam panggung akibat tak menyangka bisa bermain di hadapan ribuan suporter sendiri.

Lalu apa jadinya saat melawan Skuad Garuda Muda nanti?

Yang jelas Timnas Kamboja U-22 harus menang jika ingin tetap menjaga asa lolos ke babak semifinal. Tentu sambil berharap Myanmar kalah dari Filipina di laga lainnya

Sementara Marselino Ferdinan dan rekan-rekan hanya butuh hasil imbang untuk memastikan posisi sebagai juara Grup A SEA Games 2023.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network