Dahsyat! 3 Hal Ini Buat Timnas U-17 Bernuansa Jerman di Piala Dunia U-17 2023

"Pokoknya kasih tunjuk yabg yang terbaik.."

Berita | 07 July 2023, 14:54
Dahsyat! 3 Hal Ini Buat Timnas U-17 Bernuansa Jerman di Piala Dunia U-17 2023

Libero.id - Nuansa Jerman sangat terasa dalam skuad Timnas Indonesia U-17 yang akan dipersiapkan untuk mengikuti Piala Dunia U-17 2023. Apa sajakah nuansa Jerman yang dimaksudkan itu? Setidaknya ada 3 hal yang membuat Skuad Garuda Muda mendapat sentuhan dengan nuansa Jerman;  pemusatan latihan, uji coba, hingga sosok yang akan mendampingi Bima Sakti nantinya.

Mari kita bahas satu per satu. Pertama, segera setelah Skuad Timnas Indonesia U-17 nantinya terbentuk PSSI akan mengirim pemain-pemain pilihan itu hanya menggelar pemusatan latihan di Jerman. Kedua, tidak hanya berlatih PSSI juga menyiapkan lawan-lawan yangbmumpuni untuk menguji sejauh mana kemampuan para pemain. Kemungkinan besar akademi-akademi dari Bundesliga akan jadi pilihannya.

Ketiga, yang terkahir
Erick Thohir  menyatakan akan ada sosok baru yang akan diumumkan sebagai pendamping Bima Sakti selaku pelatih Timnas Indonesia U-17. Sosok itu berasal dari Jerman dan sepertinya merupakan Dirtek PSSI pengganti Indra Sjafri yang akan segera diumumkan.

"Dia [pendamping Bima Sakti] adalah advisor dari Jerman, mudah-mudahan Minggu depan sudah diumumkan. Setiap hari pas di Jerman [akan mendampingi Bima Sakti], waktu di Indonesia mungkin datang dan lihat. Terus Piala Dunia U-17 didampingi lagi," terang Erick Thohir.

Tak hanya Bima Sakti yang akan merasakan ilmu dari Jerman, otomatis  para pemain juga akan merasakan atmosfer dari salah satu negara sukses yang mengulas gelar terbanyak di Piala Dunia itu.

"Bahwa seperti saya bicarakan U-17 Coach Bima didampingi siapa, saya bilang prioritas yang dari Jerman, supaya waktu ada di Jerman ada transisi, apalagi kami lawan tim-tim besar," lanjut Erick Thohir.

Timnas Indonesia U-17 sendiri terbilang menjalani persiapan singkat untuk turnamen akbar remaja tersebut.

Usai menjuarai Piala AFF U-16 2022 lalu gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023 Skuad Garuda Muda vakum sejak akhir tahun lalu, tiba-tiba skuad Garuda Muda mendapat 'durian runtuh' lantaran Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 menggantikan Peru yang dinilai tak siap secara infrastruktur.

Semoga saja dengan segala persiapan ini Skuad Garuda Muda bisa meraih hasil yang maksimal

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network