Cetak Gol ke Gawang Mantan Klub, Youssef Ezzejjari Enggan Selebrasi

"Kenangan bersama Persik Kediri tak bisa dilupakan, meski sudah berseragam Bhayangkara FC."

Berita | 31 July 2022, 17:17
Cetak Gol ke Gawang Mantan Klub, Youssef Ezzejjari Enggan Selebrasi

Libero.id - Dalam laga lanjutan pekan kedua BRI Liga 1 2022/23 yang mempertemukan antara Persik Kediri melawan Bhayangkara FC di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Minggu (31/7) sore WIB, menjadi ajang yang agak lain terutama untuk Youssef Ezzejjari. Pemain asing baru Bhayangkara FC yang didatangkan dari Persik Kediri.

Ya, itulah laga dimana Ezzejjari mau tak mau harus melawan klub yang pernah ia perkuat. Dan begitulah sepakbola, profesional harus di atas emosional.

Dalam laga yang berkesudahan dengan skor 1-1 itu,  tim tuan rumah unggul lebih dulu lewat eksekusi penalti menit 14  Renan Silva.

Gol balasan tim tamu menariknya dicetak oleh mantan bintang mereka sendiri. Ya, pada menit 36, usai menerima umpan manis dari Muhammad Kasim Botan, Ezzejjari melepas sepakan keras yang akurat di kotak penalti Persik Kediri, bola pun meluncur deras masuk ke gawang.

Dan apa yang dilakukan oleh pemain berkebangsaan Spanyol itu sungguh sangat layak untuk ditiru, Ezzejjari memilih untuk tidak berselebrasi. Ia menangkupkan dan mengangkat kedua tangannya ke arah tribune dimana ribuan supporter Persik tampak terperangah. Sebuah gestur meminta maaf.

Setelahnya, Ezzejjari pun bersujud di atas rumput, hanya untuk menunjukkan rasa syukurnya usai bisa mencetak gol untuk klub barunya. Itulah profesionalisme.

Dan para suporter Persik yang hadir di stadion pun tampak bisa memaklumi hal tersebut, dengan tidak mengeluarkan ejekan atau makian terhadap sang pemain.
 

Youssef Ezzejjari sendiri musim lalu mampu melesatkan 18 gol dari 31 laga bersama Persik Kediri .

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network