Setelah 139 Kali Percobaan, Man United Cetak Gol Lewat Sepak Pojok

"Kutukan itu dilepas oleh sang kapten, Harry Maguire."

Berita | 21 February 2022, 12:37
Setelah 139 Kali Percobaan, Man United Cetak Gol Lewat Sepak Pojok

Libero.id - Setelah meraih hasil kurang maksimal dalam beberapa laga terakhir, Manchester United akhirnya bisa kembali merasakan manisnya kemenangan. Dalam pekan ke-26 Liga Premier Inggris tim besutan Ralf Rangnick itu mengunci kemenangan 4-2 saat bertandang ke markas Leeds United.

Bermain  di Stadion Elland Road pada Minggu (20/2) malam WIB.  Cristiano Ronaldo dan rekan-rekan tak gentar. Mereka sukses menjebloskan bola lewat usaha dari sang kapten, Harry Maguire di menit 33, sementara yang lainnya dicetak oleh Bruno Fernandes di menit 45+5, Fred Rodrigues di menit 70, dan Anthony Elanga di menit 88. Gol balasan dari tuan rumah dicetak oleh Rodrigo di menit 52 dan Raphinha di menit 53.

Dari kesemua gol tersebut, hanya satu yang tercipta dari situasi bola mati: Gol pembuka Manchester United, dan itu merupakan catatan spesial.

Berawal dari umpan sepak pojok Luke Shaw, Harry Maguire menyundul bola yang lantas menggetarkan jala Leeds United yang dikawal oleh Illan Meslier.

Mengapa gol tersebut spesial? Karena untuk kali pertama setelah sekian banyak percobaan, The Reds Devils mencetak gol lewat skema sepak pojok.

Menurut catatan dari Opta, Manchester United terkahir kali melakukan itu sejak melawan Burnley di April 2021. Sebelum gol Maguire tersebut,  Manchester United melakukan sebanyak 138 kali sepak pojok tanpa mencetak gol satupun.

Dan atas catatan buruk itu, Maguire bahkan mengaku merasa malu.

"Saya malu dengan statistik Manchester United yang hampir melewatkan 139 sepak pojok tanpa gol]. Saya adalah bagian besar dari rutinitas set pieces itu, tetapi sebagai tim, kami belum cukup baik. Jika kami mencetak lebih banyak dari bola mati, kami lebih tinggi di klasemen," ucapannya kepada Sky Sports.

Terlepas dari urusan sepak pojok, sementara ini Manchester United menempati peringkat ke-4 dengan capaian  46point.  Di sisi lain, Leeds United berada di urutan ke-15.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network