Jelaskan Langkah-langkah Melakukan Smash dengan Baik dalam Permainan Bola Voli

"Simak penjelasan lengkapnya berikut ini."

Analisis | 13 January 2023, 02:49
Jelaskan Langkah-langkah Melakukan Smash dengan Baik dalam Permainan Bola Voli

Libero.id - Olahraga bola voli menjadi salah satu permainan bola besar yang populer di era modern. Dalam olahraga bola voli, dikenal  beberapa bentuk pukulan. Salah satunya smash.

Smash biasa dilakukan para pemain untuk mencetak angka sebanyak mungkin. Smash dilakukan dengan mengarahkan bola menuju area permainan lawan. Meski terlihat sederhana, ternyata perlu latihan untuk bisa menguasai teknik smash dalam permainan bola voli.

Merujuk buku Teknik Dasar Bermain Bola Voli (2013) karya Winarno dkk, smash merupakan bentuk serangan melalui pukulan keras ketika bola berada di atas jaring (net). Upaya serangan melalui pukulan smash dalam permainan bola voli merupakan cara efektif, efisien, dan umum digunakan pemain dari sebuah tim untuk memperoleh angka.

Ketika pemain akan melakukan smash, terdapat empat langkah yang harus diperhatikan,yaitu awalan, tolakan (tumpuan), pukulan, dan pendaratan.

Berikut penjelasan mengenai masing-masing langkah tersebut:

1. Awalan

a). Dalam melakukan pukulan smash pada permainan bola voli harus diawali dengan mengambil satu langkah ke depan sebagai ancang-ancang.

b). Mengambil ancang-ancang bisa dilakukan dengan slah satu kaki berada di belakang kaki yang lain sesuai dengan kaki dominan seorang pemain.

2. Tolakan (tumpuan)

a). Setelah melakukan langkah awalan, langkah kedua saat melakukan teknik smash adalah tolakan atau tumpuan, yaitu dengan menempatkan kedua telapak kaki hampir sejajar untuk bersiap meloncat secara vertikal.

b). Pada saat melakukan awalan beberapa langkah untuk melakukan smash langkah kaki terakhir adalah memberi dorongan lompatan setinggi mungkin. Kaki pemain menekuk hingga lutut membentuk sudut sekitar 110 derajat, dengan salah satu kaki terletak lebih ke depan sebagai tumpuan untuk meloncat. Saat meloncat tumit dan jari kaki menghentak lantai kemudian bersiap mengayunkan lengan, sembari mendorong tubuh ke atas menggunakan kekuatan kedua kaki.

3. Memukul bola

Ketika melakukan gerakan smash, pastikan posisi bola berada dalam jangkauan optimal dari lengan serta berada di atas net. Jika berhasil melakukan pukulan smash sempurna, hasilnya akan membuat pemain lawan kesulitan membalikan bolanya dan berpotensi mencetak angka. Dalam melakukannya, pukul bola secepat dan setinggi mungkin dengan wilayah perkenaan bola berada di telapak tangan dengan permukaan tengah bola bagian atas. Sementara itu, pergelangan tangan aktif menghentak ke depan dengan posisi telapak tangan dan jari menutup bola.

4. Pendaratan

a). Langkah terakhir dari melakukan Smash adalah pendaratan, ketika pemain mendaratkan kedua kakinya di permukaan lapangan, dengan jari-jari kaki dan sikap badan condong ke depan.

b). Adapun, tempat mendaratnya kedua kaki sebisa mungkin harus sama dengan titik melakukan tolakan untuk meloncat saat melakukan pukulan smash. Bagi seorang pemula, empat langkah di atas tak selamanya berakhir dengan sempurna atau sesuai harapan. Jadi, perlu latihan terus-menerus. 

(atmaja wijaya/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network