Penyerang Arsenal Dinilai Siap Menjadi Penjaga Gawang

"Lalu kiper arsenal memilih berada di posisi bek tengah."

Berita | 15 May 2020, 12:27
Penyerang Arsenal Dinilai Siap Menjadi Penjaga Gawang

Libero.id - Kiper Arsenal, Bernd Leno menilai jika dalam kondisi yang terdesak, Arsenal bisa memasang Aubameyang sebagai kiper lantaran pemain Gabon tersebut terlihat memiliki bakat di posisi tersebut.

Sepakbola merupakan olahraga yang sulit ditebak, salah satunya soal kejadian di atas lapangan hijau, misalnya tak ada lagi kiper yang sanggup bermain maka pemain non-kiper pada akhirnya terpaksa menjadi kiper.

Contoh terbaru adalah kala Manchester City bersua Atalanta di mana Kyle Walker akhirnya dipasang sebagai kiper setelah kiper utama Ederson cedera dan kiper kedua Bravo dikartu merah.

Selain Walker, sejumlah nama pesepakbola Harry Kane, Rio Ferdinand, hingga John Terry pernah menjadi kiper sehingga apabila kelak Arsenal mengalami situasi yang sulit, bukan tak mungkin Aubameyang bisa menjadi kiper dadakan.

"Kurasa itu Auba," kata Leno di Reddit Ask Me Anything. "Saya tidak benar-benar tahu soal kualitasnya sebagai penjaga gawang - saya tidak tahu siapa yang terbaik - tetapi saya melihat berkali-kali Auba melakukan penyelamatan bagus setelah selesai berlatih tendangan bebas.

"Dia terbang dengan sangat baik. Saya sangat terkesan dan dia bisa menjadi pilihan yang bagus jika saya mendapat kartu merah dan kami sudah membuat tiga pergantian."

Leno juga menceritakan mengenai posisi alternatifnya selain menjadi penjaga gawang di mana pemain Jerman tersebut memilih bermain sebagai bek tengah.

"Jika saya bukan kiper, saya akan bermain sebagai bek tengah. Pertama-tama, saya tidak suka berlari! Di posisi bek tengah, Anda tidak berlari sebanyak yang lainnya. Saya juga suka menantang, melakukan tekel dan saya pikir posisi ini cocok untuk saya karena saya sedikit lebih tinggi seperti seorang bek," tandas Leno.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network