Marc Klok dan Ricky Kambuaya Jadi Pemain Senior di SEA games 2021

"Tersisa satu kuota. Siapa yang bakal mengisi?"

Berita | 30 April 2022, 12:31
Marc Klok dan Ricky Kambuaya Jadi Pemain Senior di SEA games 2021

Libero.id - Pada gelaran SEA Games 2021, panitia mengizinkan setiap tim untuk bisa membawa maksimal tiga pemain senior. Kebijakan itu bertambah secara kuota mengingat pada SEA Games 2019 hanya ada dua pemain senior, ketika itu kontingen yang dilatih Indra Sjafri membawa Evan Dimas dan Zulfiandi. 

Dan pada edisi kali ini, Shin Tae-yong tak memanggil keduanya, juru taktik asal Korea Selatan itu sudah memanggil empat nama pemain senior yakni Fachruddin Aryanto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan juga Irfan Jaya. 

Dimana keempat pemain tersebut selalu mendapat tempat utama saat melakukan pemusatan latihan dan laga uji coba di Korea Selatan pada pertengahan April yang lalu.

Kini Shin telah memutuskan siapa nama-nama yang masuk dalam rencana permainannya. Mereka dipercaya dengan kapasitas terbaik di posnya masing-masing. Keputusan itu tentu dengan pertimbangan menyesuaikan kebutuhan tim.

Meskipun belum secara resmi, namun sudah ada bocoran dua nama pemain senior pasti yang akan berangkat ke Vietnam. Mereka adalah dua penggawa Persib Bandung, Ricky Kambuaya dan Marc Klok.

Hal itu diungkapkan oleh Persib Bandung dalam situs resmi mereka, dimana PSSI telah memanggil tiga pemainnya
untuk tampil di SEA Games 2021 yang akan berlangsung dari tanggal 6 - 22 Mei 2022 mendatang. Dan semua harus sudah bergabung tanggal 3 Mei 2022.
 
"Pemangggilan tiga pemain tersebut tertuang dalam surat bernomor 1563/AGB/216/IV-2022, tertanggal 26 April 2022 dan ditandatangani Sekjen PSSI, Yunus Nusi." tulis laporan Persib.

Satu pemain Maung Bandung lainnya adalah Rachmat Irianto. Sebenarnya ada satu nama pemain muda lainnya yang bahkan sempat ikut pemusatan latihan di Korea Selatan yakni Kakang Rudianto.

Itu berarti masih ada satu kuota pemain senior yang teka-teki, apakah itu Fachrudin Aryanto atau Irfan Jaya. Menarik untuk dinantikan.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network