Barcelona Akan Menggelar Upacara Perpisahan untuk Messi

"Sudah semestinya hal ini dilakukan, mengingat semua yang telah diberikan Messi untuk Barca"

Berita | 20 June 2022, 08:00
Barcelona Akan Menggelar Upacara Perpisahan untuk Messi

Libero.id - Presiden Barcelona, Joan Laporta telah berkomitmen untuk memberikan semacam penghargaan kepada Lionel Messi. Laporta menyatakan bahwa dia pantas mendapatkan "pengakuan abadi" untuk karirnya yang sangat gemilang di Catalan.

Messi adalah pencetak gol terbanyak klub sepanjang masa, ia pergi dengan status bebas transfer untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain tahun lalu. Pasalnya, Barcelona tidak dapat mengamankan perpanjangan kontrak karena masalah keuangan klub.

Karena pembatasan COVID-19, Messi tidak dapat mengucapkan selamat tinggal kepada penggemar Barcelona secara langsung. Bintang asal Argentina itu mengatakan pada bulan November bahwa ia sanga terluka setelah kepergiannya dari klub.

Laporta mengakui selama Sidang Luar Biasa Barca bahwa dia sedih pada rangkaian acara perpisahan King Messi. Namun, ia bersumpah akan tetap memberi penghormatan kepada Legenda hidup klub, yang memenangkan 45 trofi selama waktunya bersama Blaugrana.

"Saya akan mendukung, memimpin, dan mendukung siapa pun yang menemukan solusi yang mengarah pada penghormatan kepada Messi, untuk semua yang telah dia berikan kepada Barca," katanya.

"Kita harus memberinya pengakuan abadi atas semua yang telah dia lakukan.

“Bagi saya, Leo akan selalu berada di Barca. Keadaan membuat kami melakukan apa yang kami lakukan tetapi itu tidak dapat merusak pengakuan yang harus kami berikan kepadanya dan cepat atau lambat, saya harap cepat, kami dapat memberikan penghormatan kepada pemain yang telah memberikannya.  kami bertahun-tahun kemuliaan.

"Tanpa dia, 20 tahun terakhir Barca tidak akan bisa dipahami."

Barcelona dapat memilih untuk menghormati Messi pada 2024, di mana itu akan menjadi perayaan ulang tahun yang ke-125 bagi klub, yang juga bisa bertepatan dengan keluarnya pemain dari PSG.

Seperti diketahui, La Pulga menandatangani kontrak dua tahun denga raksasa Ligue 1 tersebut dengan opsi tambahan satu tahun lagi di ibukota Prancis.

Performa Messi sendiri di PSG masih jauh dari apa yang ia tampilkan di Camp Nou selama bertahun-tahun. Pemain berusia 34 tahun itu tampak masih mencari-cari ritme terbaiknya, meski dia sukses mengantarkan timnya menjuarai liga.

Sementara di turnamen Liga Champions, yang menjadi target utama PSG, Leo tidak mampu berbuat banyak dengan hanya mampu membawa Le Parisens ke babak 16 besar setelah disingkirkan oleh Real Madrid.

(moch imam sholikhin/nz)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network