Jadon Sancho Cetak Gol Pertama di Liga Premier, Begini Komentar Ralf Rangnick

"Lagi-lagi Aaron Wan-Bissaka."

Analisis | 29 November 2021, 01:39
Jadon Sancho Cetak Gol Pertama di Liga Premier, Begini Komentar Ralf Rangnick

Libero.id - Jadon Sancho mencetak gol pertamanya di Liga Premier musim ini. Pemuda Inggris itu hendak membuktikan Manchester United tak salah merekrutnya dari Borussia Dortmund di musim panas ini.

Sancho memang mencuri perhatian belakangan ini. Setelah membantu Setan Merah menggapai kemenangan atas Villarreal, 2-0, di pentas Liga Champions, pemuda berusia 21 tahun ini kembali melakukan hal serupa di Liga Premier.

Kali ini, Sancho membawa Setan Merah bermain imbang 1-1 kontra Chelsea di Stamford Bridge, Senin (29/11/2021) dini hari WIB. Pemain kelahiran Camberwell, London, 25 Maret 2000, tersebut memanfaatkan kecerobohan Jorginho.

Jorginho, calon peraih Ballon d’Or tahun ini, berusaha menguasai bola di garis tengah. Sayang, upaya gelandang asal Italia itu menyimpang dan memungkinkan Sancho untuk melesat ke arah gawang.

Mantan pemain Borussia Dortmund itu bisa saja memberikan umpan kepada Marcus Rashford, tetapi dia tetap tenang melewati Edouard Mendy.

Keberhasilan itu membuat rekan setim Sancho merayakan dengan penuh semangat. Para penggemar Man United yang berada di sudut stadion pun turut gembira menyaksikan keunggulan tim kesayangan dengan cara yang mengejutkan.

Yang menggembirakan bagi bos sementara Man United, Ralf Rangnick, adalah tim asuhannya mencetak gol setelah Sancho dan Rashford bangkit dengan cepat untuk mengatasi kesalahan tersebut.

Rangnick memang terbiasa menerapkan strategi dengan pemain-pemain muda. Itu pula yang membuat Man United tak menurunkan Cristiano Ronaldo sejak awal laga, meski Michael Carrick yang masih menjadi pelatih interim saat ini. "Luar biasa, tim ini punya potensi besar untuk bangkit," ungkap Rangnick.

Namun, Carrick akhirnya menurunkan Ronaldo menggantikan Sancho. Sayang, keberadaan kapten timnas Portugal itu belum memberikan efek positif.

Man United justru kecolongan lewat gol penalti Jorginho. Mantan gelandang Napoli itu menebus kesalahannya ketika mengecoh David de Gea ke arah yang salah saat proses penalti pada menit ke-69.

Tendangan penalti diberikan oleh wasit Anthony Taylor setelah Aaron Wan-Bissaka yang terlalu bersemangat menendang bagian belakang Thiago Silva di dalam kotak penalti.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network