Harga Leroy Sane Yang Tidak Masuk Akal

"Mungkinkah Sane kembali ke Jerman menuju Bayern Muenchen."

Berita | 04 May 2020, 13:18
Harga Leroy Sane Yang Tidak Masuk Akal

Libero.id - Bayern Muenchen terus dikaitkan dengan sosok gelandang Manchester City asal Jerman, Leroy Sane.

Raksasa Bundesliga Jerman tersebut telah kepincut dengan Sane sejak bursa transfer musim panas lalu, namun kesepakatan transfer urung terjadi lantaran pemain 24 tahun tersebut dibekap cedera yang cukup parah.

Sane yang tampil gemilang bersama Manchester City dikabarkan memiliki nilai jual sebesar 100 juta Euro, ternyata harga tersebut dinilai terlalu mahal bagi Jupp Heynckes.

Heynckes, mantan pelatih Bayern yang berhasil mempersembahkan trabble winners tersebut berpandangan bahwa Sane masih belum menjadi pemain top sehingga harga 100 juta Euro terlalu mahal untuknya.

"Dia berada dalam form yang bagus sebelum cedera parah," kata Heynckes kepada Welt am Sonntag, seperti dikutip The World Game.

"Menurut saya, dia masih bukan seorang pemain top."

Heynckes menganggap saat ini Sane hanyalah pemain bertalenta, namun tak menutup kemungkinan ke depan ia akan menjadi pemain top, atau malah hanya menjadi talenta saja.

"Saya rasa dia saat ini masih berada di perbatasan. Akankah dia terus bekerja keras, ataukah dia akan terus cuma menjadi pemain bertalenta?"

"Dia harus terlebih dahulu siap mengambil langkah besar berikutnya, karena tak ada gunanya hanya menjadi pemain yang bertalenta," ujar Heynckes.

"Jujur saja, saya rasa harga itu tidak masuk akal," pungkasnya.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network