Mohamed Salah Ungkapkan Kata Perpisahan Menyentuh untuk Sadio Mane

"Salah sangat sedih melepas kepergian Mane ke Jerman.."

Analisis | 24 June 2022, 00:05
Mohamed Salah Ungkapkan Kata Perpisahan Menyentuh untuk Sadio Mane

Libero.id - Kepergian Sadio Mane dari Liverpool bikin banyak orang di Anfield sedih. Salah satunya Mohamed Salah, yang secara khusus menyampaikan kata perpisahan menyentuh. Sebab, Mane dan Salah punya hubungan yang sangat dalam sebagai sesama pesepakbola Afrika.

Salah dan Mane bersama-sama membangun kerja sama apik di lini depan Liverpool sejak 2017. Duet Mane-Salah sering mendatangkan malapetaka bagi gawang lawan.

Duo penyerang Afrika tersebut telah mencetak 263 gol selama 5 musim. Mereka juga membantu Liverpool memenangkan enam trofi, termasuk Liga Champions 2018/2019 dan Liga Premier 2019/2020.

Hubungan mereka benar-benar sangat akrab. Terbukti, saat Piala Afrika 2021, Mane mendoakan Senegal bertemu Mesir di final. Hasilnya, doa Mane terkabul. Senegal akhirnya mengalahkan Mesir di final. Dan, sebagai teman, Mane menghibur Salah selepas pertandingan. Dia juga tidak merayakannya berlebihan.

Ketika tahu Mane pergi, Salah menuliskan kata perpisahan di akun resmi media sosial miliknya. Salah memposting pesan perpisahan dengan penuh emosional. Dia memposting beberapa fotonya dengan Mane, dilengkapi dengan caption yang membuat banyak penggemar Liverpool berkaca-kaca.

"Ini adalah perjalanan yang menyenangkan! Terima kasih untuk semua waktu yang menyenangkan, dan saya berharap yang terbaik untuk kamu dalam petualangan barumu! Kamu akan dirindukan oleh kami semua," tulis pemain berusia 30 tahun itu.

Setelah membaca postingan itu, Mane kemudian memberikan tanggapan yang tulus kepada rekan terbaiknya di Liverpool. "Terus lakukan pekerjaanmu! Saudara, kamu yang terbaik," balas Mane.

Selain Salah dan fans The Reds, Juergen Klopp juga mengungkapkan kata-kata pujian untuk Mane. "Salah satu pemain terhebat Liverpool akan pergi dan kami harus mengakui betapa signifikannya ini. Dia pergi dengan rasa terima kasih dan cinta kita," kata Klopp di situs resmi Liverpool.

(atmaja wijaya/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Liverpool


  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network