Al-Seeb Kalahkan KL City, Malaysia Batal Punya 2 Klub Juara Piala AFC

"Gagal ikuti jejak Johor Darul Ta'zim FC..."

Berita | 23 October 2022, 13:31
Al-Seeb Kalahkan KL City, Malaysia Batal Punya 2 Klub Juara Piala AFC

Libero.id - Al-Seeb keluar sebagai juara Piala AFC 2022 setelah memenangi laga final, Sabtu (22/10/2022) malam.

Bertanding di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Al Seeb sukses mempermalukan lawannya, Kuala Lumpur City FC.

Kemenangan telak 3-0 mampu dikantongi oleh tim asal Oman tersebut setelah tampil mendominasi atas lawannya.

Pertandingan puncak Piala AFC 2022 sempat berjalan alot hingga separuh babak pertama. Kedua tim main hati-hati.

Baru pada menit ke-22, gawang KL City FC yang dijaga Kevin Ray Mendoza akhirnya bisa ditaklukkan Ali Al Busaidi.

Tertinggal membuat tim asuhan Bojan Hodak hendak merespons cepat, tapi upaya-upaya yang dilancarkan terus mentah.

Mereka malah kembali kemasukan pada menit ke-37. Gol dicetak Abdulaziz Al Muqbali berkat assist Salaah Al Yahyaei.

Setelahnya tidak ada lagi gol yang tercipta hingga turun minum dan babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk Al Seeb.

Memasuki paruh kedua, duel semakin panas, sebab melahirkan enam kartu kuning atau keseluruhan kartu di duel ini.

Kebuntuan terus dialami oleh KL City FC yang main di negaranya, bahkan setelah melakukan berbagai pergantian pemain.

Pada menit ke-69, malah Al Seeb yang kembali mampu menciptakan gol, kali ini giliran dari penyerang Muhsen Al Ghassani.

Hingga peluit panjang tanda berakhirnya laga dibunyikan wasit, tak ada lagi gol yang tercipta dan duel berakhir dengan skor 3-0.

Bagi Al Seeb, ini merupakan gelar perdananya di Piala AFC, sekaligus tim asal Oman pertama yang menjuarai ajang tersebut.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network