Liga 1 Rampung! Witan Sulaeman Cs Gabung Timnas U-22, Minus Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan

"Skuad makin komplit..."

Berita | 19 April 2023, 00:02
Liga 1 Rampung! Witan Sulaeman Cs Gabung Timnas U-22, Minus Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan

Libero.id - Dengan berakhirnya kompetisi BRI Liga 1 2022/23 sejumlah pemain yang dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia U-22 di ajang SEA Games 2023 kini telah memenuhi panggilan tersebut.

Terlihat dalam unggahan terbaru PSSI di sosial media, Skuad Garuda Muda makin komplit.  Ada rombongan pemain dari Persija Jakarta,  Witan Sulaeman, Ilham Rio Fahmi Fahmi, dan duo eks Timnas U-20,  Doni Tri Pamungkas juga Muhammad Ferarri.

Diketahui mereka sudah bergabung sejak Minggu (16/4) lalu ketika Timnas Indonesia U-20 berujicoba melawan Lebanon U-22.

Selain itu ada juga Ramadan Sananta dan Ananda Raehan, dua pemain PSM Makassar yang baru saja merayakan gelar juara BRI Liga 1 2022/23.

Ada juga Taufani dari Borneo FC  dan Ernando Ari Sutaryadi, kiper Persebaya Surabaya.

Kedatangan para pemain yang masing-masing tampil reguler di Liga 1 itu  melengkapi Skuad yang sudah menjalani Pemusatan Latihan (TC) sejak awal April.

Dengan begitu kini tim besutan Indra Sjafri hanya tinggal menunggu kedatangan dua pemain abroad Indonesia: Marselino Ferdinan yang masih belum dilepas KMSK Deinze dan Pratama Arhan di Tokyo Verdy.

Meski SEA Games 2023 bukan agenda dari FIFA, PSSI sudah memastikan mengantongi izin dari dua klub pemain abroad tersebut.

Timnas Indonesia U-22 yang ditargetkan meraih medali emas akan memulai laga perdana pada 29 April April mendatang. Skuad Garuda Muda tergabung di grup A bersama dengan tuan rumah Kamboja, Filipina, Myanmar, dam Timor Leste.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network