Buangan Real Madrid Ini Justru Menyongsong Liga Champions dan Gelar Juara

"Dia disebut sebagai rekrutan terbaik Sociedad."

Berita | 02 March 2020, 13:33
Buangan Real Madrid Ini Justru Menyongsong Liga Champions dan Gelar Juara

Libero.id - Bisa dikatakan musim ini, Real Sociedad adalah kuda hitam yang paling berbahaya di La Liga, mereka mampu menyingkirkan kan El Real di babak perempat final Copa Del Rey dan mampu bercokol di posisi ke-6 dengan raihan 43 poin dari 25 pertandingan yang sudah dijalani, menyisakan satu pertandingan.

Rekrutan mereka musim ini, Martin Odegaard adalah rekrutan terbaik dalam sejarah klub yang berjuluk Txuri-urdinak setelah Nihat Kahveci dan Carlos Vela yang hengkang ke MLS bersama Los Angeles. Musim ini Odegaard turun sebanyak 22 pertandingan berhasil mencetak 4 gol dan 5 assist.

Dalam peforma yang sangat baik, pemain timnas Norwegia tersebut berkeinginan untuk meraih gelar Copa Del Rey dan mendapatkan tiket Liga Champions musim depan, pemain pinjaman Real Madrid tersebut sekarang semakin meninggikan targetnya musim ini bersama Sociedad.

"Dua hal yang membuat saya sangat bersemangat, pertama kami ingin memenangkan Copa del Rey Rey dan kedua adalah lolos ke Liga Champions musim depan. Kami memiliki pemain yang sangat bagus dan skuad yang berimbang, di mana pergantian pemain tidak mempengaruhi permainan kami sebagai tim.”

“Ada tingkat tertentu yang harus kita capai untuk tujuan kami musim ini " ujar Odegaard ketika diwawancarai El Diario Vasco.

Selama 33 tahun terakhir, hanya satu gelar yang mereka (Sociedad) raih dan musim ini peluang untuk menambahkan piala di lemari Real Sociedad terbuka lebar dan tentunya ekspetasi dari para pendukung Sociedad sangat tinggi.

"Ya, saya tahu, saya menghabiskan setiap hari melihat foto dalam  Reale Arena  (stadion Real Sociedad), dimana pada saat itu kita meraih gelar di Zaragoza, dan piala itu pun terlihat sekarang,"

“Saya belajar dengan cepat tentang pentingnya gambar ini dan sekarang saya melihatnya dengan iri. Sudah lama bagi para penggemar dan itu normal bagi mereka untuk bersemangat, kami para pemain juga ikut bersemangat." Tambah Odegaard.

Bila Real Sociedad berhasil lolos ke Liga Champions musim depan, maka hal ini adalah penampilan ke-5 mereka di ajang piala kuping besar tersebut. Walaupun begitu, Odegaard sangat sadar bahwa tim asuhan Imanol Alguacil bukanlah satu-satunya yang menginginkan tiket “emas” tersebut.

"Saya senang dengan prospek Liga Champions. Bermain melawan tim-tim terbaik di dunia adalah sesuatu yang bagus dan itu adalah impian bagi saya.”

“Namun, ada beberapa tim yang sangat baik musim ini seperti Getafe, Atletico Madrid, Sevilla dan Valencia. Ketika orang bertanya jika saya akan berada di sini (Real Sociedad)  untuk bermain di Liga Champions, saya selalu mengatakan bahwa saya sangat senang bermain untuk Sociedad dan rencana saya  adalah bermain untuk La Real selama dua tahun,” jelas pemain berusia 21 tahun tersebut.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0%Suka
  • 0%Lucu
  • 0%Sedih
  • 0%Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network